TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Drama Korea Ini Cocok Buat Kamu yang Punya Kepribadian Plegmatis

Tipe kepribadian dengan kemampuan problem solving yang baik

cuplikan adegan di drama Sh**ting Star (instagram.com/tvn_drama)

Kalau kamu seorang yang sangat senang dengan kedamaian, maka bisa jadi kamu memiliki kepribadian plegmatis. Seorang dengan kepribadian ini selalu berusaha sebaik mungkin membereskan permasalahan dalam hidup mereka. Hal itu semata-mata karena tidak ingin masalah jadi semakin berlarut-larut.

Nah, seorang plegmatis akan tetap tenang saat mengalami masalah. Kamu bisa menyimaknya dalam drama Korea berikut ini. Kisah-kisahnya relatable dengan kepribadian plegmatis, lho. Here we go!

1. It's Ok, This is Love (2014)

Pertama ada It's Ok, This is Love, drama yang mengangkat kisah kesehatan mental. Diceritakan bahwa Jang Jae Yeol (Jo In Sung) seorang penulis terkenal yang pernah mengalami trauma pelecahan di masa lalu. Hal itu membuatnya tumbuh dengan karakter misterius dan menyebalkan. Dia juga mengalami OCD dan berjuang melawan skizofrenia.

Sementara itu, Ji Hae Soo (Gong Hyo Jin) merupakan psikiater yang mengalami fobia seksual karena melihat perselingkuhan ibunya di masa lalu. Jae Yeol dan Hae Soo terlibat satu sama lain. Keduanya saling mendukung dan berjuang untuk sembuh. Kisah seputar kesehatan mental ini cocok buat kamu yang tipe kepribadiannya plegmatis.

Baca Juga: 10 Drama Korea Ini Angkat Hubungan Pelik Korea Selatan dan Korea Utara

2. It's Okay to Not Be Okay (2020)

Tipe kepribadian plegmatis sangat cocok disandingkan dengan Moon Kang Tae (Kim Soo Hyun) dalam It's Okay to Not Be Okay. Pembawaan Kang Tae cukup tenang karena memang dia perawat yang khusus menangani pasien gangguan jiwa. Hal inilah yang membuatnya begitu disukai Ko Moon Young (Seo Yea Ji).

Moon Young sendiri tipikal orang yang mudah tersulut emosi dan antisosial. Dia akan melakukan apa pun yang disukainya tanpa memikirkan perasaan orang lain. Kang Tae punya cara sendiri menghadapi sikap Moon Young. Dia juga kerap mengajarkan Moon Young untuk mengontrol emosi dengan memberi afirmasi positif pada diri sendiri.

3. Rookie Cops (2022)

Selanjutnya ada Rookie Cops yang mengisahkan dinamika mahasiswa kepolisian. Wi Seung Hyun (Kang Daniel) memutuskan masuk universitas kepolisian untuk mengikuti jejak ayahnya. Dia tipikal cowok dengan pembawaan tenang dan cinta damai. Cita-citanya menjadi polisi penegak keadilan negeri.

Ada juga Ko Eun Kang (Chae Soo Bin) yang juga masuk universitas kepolisian, tapi tujuannya untuk mengejar cinta sang senior. Saat Eun Kang bertemu Seung Hyun, mereka justru kerap berkonflik. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, keduanya mulai saling mengenal dan terkadang menyelesaikan kasus bersama.

4. Kiss Sixth Sense (2022)

Orang-orang plegmatis kerap disandingkan dengan kemampuan problem solving mereka yang cepat. Sama dengan dua karakter utama dalam drama Kiss Sixth Sense. Cha Min Hu (Yoon Kye Sang) merupakan pimpinan dengan karakter tegas dan terkenal mampu membereskan masalah dengan baik.

Sementara itu, Hong Ye Sool (Seo Ji Hye) seorang kepala bagian yang ambisius terhadap pekerjaannya. Posisi Ye Sool sebagai AE membuatnya mampu bekerja cepat dan rapi. Di drama ini, Ye Sool memiliki kemampuan melihat masa depan. Tanpa sengaja saat dia mencium Mi Hu ternyata keduanya terlibat satu sama lain di masa depan.

Baca Juga: 5 Drama Korea dengan Kisah Menyentuh, Cocok Ditonton Si Melankolis

Verified Writer

Risma Fadilla

A person who like literacy and entertaiment. Be my friend on instagram @rismaanorf :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya