TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Karakter yang Awalnya Sahabat Jadi Musuh di Drama Korea, Geregetan!

Ada yang jadi musuh dalam selimut

Ha Joon di drama Crazy Love | Kim Gyu Ri di drama Green Mothers' Club (instagram.com/kbsdrama | instagram.com/jtbcdrama)

Awalnya bersahabat tapi akhirnya musuhan jadi hal yang biasa terutama dalam kisah drama Korea. Orang lain melihat hubungan mereka baik-baik saja, tapi tidak tahu apa yang terjadi sebenarnya. 

Beberapa karakter yang awalnya bersahabat bahkan bisa menjadi musuh dalam selimut. Mereka berpura-pura baik padahal sebenarnya bermaksud untuk menjatuhkan. Siapa sajakah karakter yang dimaksud? Yuk, simak ulasannya di sini!

1. Choi Young Do - The Heirs (2013)

Kim Woo Bin di drama The Heirs (dok.SBS/The Heirs)

Karakter pertama datang dari drama paling fenomenal, yakni The Heirs, sosoknya adalah Choi Young Do (Kim Woo Bin). Dahulu Choi Young Do dan Kim Tan (Lee Min Ho) adalah sahabat kecil. Sampai sebuah kesalahpahaman menghancurkan persahabatan mereka.

Hubungan keduanya pun jadi tak akur dan bahkan sering adu jotos. Terlebih lagi, Young Do dan Kim Tan bersekolah di SMA yang sama dan menyukai cewek yang sama pula. Pertengkaran jadi tak terelakkan lagi.

Baca Juga: 10 Cowok Idaman di Drama Korea Ini Pernah Diselingkuhi, Gak Nyesel?

2. Chae Ryung - Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

Jin Ki Joo di drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (dok.SBS/Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo)

Karakter kedua ada Chae Ryung yang diperankan oleh Jin Ki Joo. Dia merupakan pelayan sekaligus sahabat Hae Soo (IU). Keduanya selalu bersama membagi keluh dan kesah selama tinggal di kerajaan.

Akan tetapi, karena dibutakan oleh cinta seorang pangeran, Chae Ryung tega menghianati Hae Soo. Dia berpura-pura baik di depan, sementara di belakang selalu melaporkan kegiatan apa saja yang dilakukan oleh Hae Soo. 

3. Han Seo Joon - True Beauty (2020-2021)

Hwang In Yeop di drama True Beauty (instagram.com/hi_high_hiy)

Selanjutnya ada Han Seo Joon (Hwang In Yeop) dalam drama True Beauty. Ia menjalin persahabatan erat dengan Lee Soo Ho (Cha Eun Woo) dan Jeong Se Yeon (Kang Chan Hee). Sampai sebuah kejadian merenggut nyawa Se Yeon dan terjadilah konflik antara Seo Joon dan Soo Ho.

Karena kejadian tersebut, Seo Joon dan Soo Ho bermusuhan. Mereka sering terlibat konflik dan menyalahkan satu sama lain. Bahkan tak jarang bisa sampai adu jotos karena kesalahpahaman sesaat.

4. Seo Jin Ha - Green Mothers' Club (2022)

Kim Gyu Ri di drama Green Mothers' Club (instagram.com/jtbcdrama)

Keempat ada Seo Jin Ha yang diperankan oleh Kim Gyu Ri. Di Green Mothers' Club, karakternya digambarkan anggun tapi cenderung misterius. Dia bersahabat dengan Lee Eun Pyo (Lee Yo Won). Jin Ha selalu mengikuti apa yang Eun Pyo lakukan hingga terkesan terobsesi. 

Puncak konflik mereka terjadi saat kekasih Eun Pyo berpaling pada Jin Ha. Hal tersebut dilakukannya karena saking terobsesinya dia dengan sang sahabat. Saat mereka bertemu kembali, konflik antar keduanya tak terelakkan. Jin Ha pun mulai melihat Eun Pyo sebagai saingannya.

Baca Juga: 8 Pria di Drama Korea Ini Bikin Karakter Perempuan Patah Hati

Verified Writer

Risma Fadilla

A person who like literacy and entertaiment. Be my friend on instagram @rismaanorf :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya