TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Perkembangan Karakter Hong Hae In di Drama Korea Queen of Tears

Hong Hae In jadi punya harapan hidup lagi

Kim Ji Won di drama Queen Of Tears (instagram.com/netflixkr)

Karakter Hong Hae In (Kim Ji Won) di drama Korea Queen of Tears digambarkan sebagai sosok perempuan mandiri. Setelah kehilangan kakaknya, ia mengemban tanggung jawab besar sebagai anak pertama sekaligus cucu pertama di keluarga. Maka tak heran Hae In menjadi begitu tangguh untuk ukuran perempuan. 

Hae In menjabat sebagai CEO Pasaraya Queens yang merupakan salah satu bisnis milik Queens Group. Ia sosok pemimpin yang berwibawa sehingga disegani oleh para pegawainya. Sampai akhir Hae In mendapati krisis terbesar dalam hidupnya setelah dinyatakan menderita Cloud Cytoma, yakni tumor otak yang berbahaya. 

Dari sinilah harapan hidup Hae In perlahan runtuh, mulai dari dirinya yang dahulu sosok optimis berubah jadi orang yang tidak punya harapan hidup. Ini dia tiga perkembangan karakter Hae In hingga dirinya bisa bangkit kembali.

Baca Juga: 5 Alasan Hong Hae In Bertahan dengan Baek Hyun Woo di Queen of Tears 

1. Pada awalnya tidak punya harapan hidup karena penyakitnya

Kim Ji Won di drama Queen of Tears (instagram.com/tvn_drama)

Di awal episode, Hae In yang tampak baik-baik saja ternyata kondisi kesehatannya begitu buruk. Ia kerap pusing dan kehilangan ingatan sementara waktu sehingga terjadang membuatnya bingung. Sampai akhirnya Hae In mendengar dirinya menderita tumor otak mematikan, di mana waktu hidupnya hanya tinggal 3 bulan lagi.

Setelah mendengar diagnosis dokter, Hae In berusaha berpikir jernih untuk segera melakukan pengobatan. Namun, ternyata ia selalu gagal karena darah putihnya tidak mencukupi untuk tindak lanjut. Sejak saat itu, Hae In kehilangan semangat hidup dan berusaha merelakan segalanya.

Setiap kali bicara dengan suaminya, Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun), yang Hae In katakan hanya keputusasaan. Ia meyakini bahwa hidupnya tinggal sebentar lagi sehingga membuatnya bersedih. Walau Hae In tampak tegar, ia sebenarnya begitu ketakutan harus menghadapi kenyataan.

2. Kembali bersemangat setelah mendapat kabar positif mengenai operasinya

Kim Ji Won di drama Queen of Tears (dok. tvN/Queen of Tears)

Segala hal sudah Hae In lakukan agar proses pengobatannya berjalan lancar, tapi hasilnya selalu nihil. Bahkan Hae In sampai terbang ke Jerman untuk mengusahakan yang ia bisa. Sampai akhirnya Hyun Woo mendapat kabar bahagia dari dokter di Jerman bahwa tumor otak Hae In bisa diangkat.

Hyun Woo memberi tahu Hae In dan seluruh keluarga besarnya, tentu saja ini jadi harapan di tengah kondisi menyakitkan yang mereka alami. Hae In begitu bahagia sampai ia tidak bisa menyembunyikan perasaannya. Ia sampai menangis dan mengatakan bahwa keinginannya untuk hidup akhirnya dikabulkan.

Verified Writer

Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya