TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Sebab Perselingkuhan di Drakor, Mana yang Sering Terjadi?

Apapun alasannya, perselingkuhan tidak dibenarkan

still cuts drama Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Drama seputar perselingkuhan selalu jadi topik hangat untuk dibicarakan. Apalagi jika berkaitan dengan pelakunya, tentu saja ada alasan mengapa ia tega berbuat hal seperti itu. Perselingkuhan tidak hanya merugikan salah satu pihak tapi juga pihak yang lain.

Apalagi dalam hubungan rumah tangga tentu makin banyak yang tersakiti. Di drakor sendiri ada beragam alasan seseorang tega melakukan perselingkuhan. Mau tahu sebab perselingkuhan di drakor umumnya karena apa? Simak ulasannya di sini!

1. Belum selesai dengan masa lalu

still cuts drama Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Alasan pertama terjadinya perselingkuhan di drakor karena pelaku belum selesai dengan masa lalunya. Sebelumnya ia pernah terlibat hubungan dengan seseorang tapi putus tanpa alasan yang jelas. Hal ini terjadi pada Seo In Ho (Kim Byung Chul) di drama Doctor Cha (2023), ia berselingkuh dengan mentan kekasihnya yakni Choi Seung Hi (Myung Se Bin).

Dahulu keduanya saling mencintai sampai Seo In Ho terlibat hubungan dengan Cha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) hingga akhirnya menikah. Ia kembali bertemu dengan mantan kekasihnya dan terlibat hubungan romansa. Dari sini terbukti bahwa sosok Seo In Ho masih belum bisa berdamai dengan masa lalu sampai tega bermain api di belakang istrinya sendiri.

Baca Juga: Alasan Do Do Hee Pilih Jeong Gu Won Sebagai Suaminya di My Demon

2. Merasa tidak puas dengan kehidupan rumah tangga sendiri

still cuts drama The World of the Married (dok. JTBC/The World of the Married)

Ketidakpuasan dalam rumah tangga juga bisa jadi pemicu perselingkuhan. Salah satu kasusnya seperti di drama The World of the Married (2020). Lee Tae Oh (Park Hae Joon) yang sudah menikah dengan Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) melakukan perselingkuhan karena tidak puas dengan kehidupan rumah tangganya sendiri.

Sosok Lee Tae Oh ini punya kontrol diri yang rendah. Pernikahan yang seharusnya jadi komitmen suci justru dilanggar karena sikap implusifnya saat bertemu perempuan yang lebih menarik yakni Yeo Da Kyung (Han So Hee). Tipikal orang seperti Lee Tae Oh ini tidak mudah merasa puas dengan yang dimilikinya saat ini.

Verified Writer

Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya