TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 OST Drakor Doctor Cha, Ekspresikan Galau dan Rasa Bahagiamu

Aransemen dan lirik lagunya penuh emosional

cuplikan drama Doctor Cha (dok. JTBC/Doctor Cha)

Drakor Doctor Cha yang menayangkan episode final pada Minggu (4/6/2023) berakhir happy ending. Drakor bergenre medis komedi ini menceritakan kisah Cha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa), ibu rumah tangga yang ingin kembali jadi dokter saat sudah kepala lima.

OST drakor Doctor Cha berikut ini berhasil menggambarkan penderitaan dan perjalanan karier karakter Cha Jeong Suk. Mulai dari diselingkuhi, berjuang keras untuk meraih impian, dan keluar dari zona nyaman. Langsung saja dengarkan lagunya, yuk!

1. "Alone" - Rothy

Segala penderitaan yang dialami karakter Cha Jeong Suk atau yang disapa dokter Cha sudah dibahas sejak episode perdanaSalah satunya memupuk impian untuk menjadi dokter, karena permintaan keluarga suaminya setelah dia menikah.

Penderitaan tersebut tergambar lewat lagu "Alone" dari Rothy. Soundtrack pertama yang dirilis drama Doctor Cha itu punya aransemen yang bikin pendengar ikutan mellow. Terlebih, lagu ini juga memiliki arti berupa rasa kesepian mendalam dari karakter utama.

Baca Juga: 5 Hal yang Terjadi Jika Roy Kim adalah Adik Cha Jung Suk di Doctor Cha

2. "Shine Like a Star" - Sondia

Keluar dari zona nyamanmu selama ini adalah makna yang ingin diungkapkan Sondia lewat lagu berjudul "Shine Like a Star". Seperti yang diungkapkan Cha Jeong Suk dalam drama Doctor Cha, kita juga berhak untuk menggapai kebahagiaan dalam hidup.

Ini juga relatable untuk kamu yang menjalani hidup dengan mengutamakan kebahagiaan orang lain. Lagu yang dinyanyikan Sondia ini mengajarkan kita untuk sesekali mewujudkan apa yang kita ingin dan menutup telinga atas pandangan buruk orang lain.

3. "Breath" - Jung Seung Hwan

Dalam beberapa adegan, drakor Doctor Cha juga diiringi vokal merdu Jung Seung Hwan. Penyanyi jebolan SBS KPop Star Season 4 tersebut memang terkenal lewat lagu-lagunya yang punya makna mendalam dan pastinya galau abis.

Dalam drakor ini, Jung Seung Hwan mengisi soundtrack ketiga dengan lagu berjudul "Breath". Lagu tersebut membangkitkan rasa sedih dan rindu akan kenangan indah dalam satu waktu. Bagi kamu yang ingin nostalgia masa lalu, maka lagu ini recommended!

4. "After this Night" - Park Min Hye

Park Min Hye yang lebih dikenal sebagai eks personil grup Big Mama comeback tahun ini dengan membawakan soundtrack drama Doctor Cha. Lagu yang Park Min Hye nyanyikan berjudul "After this Night", kombinasi melodi yang sendu dengan lirik penuh arti.

Lagu ini berhasil bikin penonton Doctor Cha merasa iba pada penderitaan Cha Jeong Suk. Terutama setelah dia mengetahui fakta perselingkuhan suaminya. Bagi kamu yang pernah diselingkuhi, tentunya lagu tersebut akan terdengar lebih emosional.

Baca Juga: 5 Tokoh yang Berbalik Mendukung Cha Jeong Suk di Doctor Cha

Verified Writer

Ristiani Umayang

Logophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya