TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Outfit Drama Korea Ini Kontroversial, Pemainnya Ikut Dikritik

Ada pemain yang sampai dikritik karena outfit-nya di drakor

potret outfit paling kontroversial di drakor (dok. Netflix | dok. SBS)

Selain alur cerita dan akting, banyak penonton yang juga sering menyorot outfit para aktor maupun aktris dalam drakor, lho. Apalagi, outfit kerap menjadi simbol untuk menunjukkan jati diri atau kepribadian karakter yang diceritakan.

Drakor-drakor yang berhasil meraih kesuksesan pastinya tidak luput dari kritik para penonton, termasuk serial The Glory (2022-2023). Drakor tersebut dikritik, karena salah satu outfit yang dipakai pemain. Berikut ini outfit aktor dan aktris di drakor pernah kontroversial hingga panen kritik.

1. Cha Joo Young - The Glory (2022-2023)

potret Cha Joo Young dalam drama The Glory (dok. Netflix)

Apa kamu ingat gaun putih yang dikenakan Cha Joo Young dalam drama The Glory yang disebut sangat terbuka? Faktanya, sang aktris awalnya tidak ingin memakai gaun itu karena dianggap terlalu vulgar, lho.

Namun sutradara dari drama The Glory tetap menginginkan Cha Joo Young untuk memakai gaun putih tersebut. Akibatnya, drama yang juga dibintangi oleh Song Hye Kyo serta Lee Do Hyun ini dibanjiri kritik oleh para penonton.

2. Go Ara - Ms. Hammurabi (2018)

potret Go Ara dalam drama Ms. Hammurabi (dok. JTBC)

Sebenarnya tak ada yang salah dengan kemunculan niqab atau sejenis kain yang dipakai oleh wanita muslim untuk menutupi seluruh tubuhnya dalam drama Ms. Hammurabi pada 2018. Namun, Go Ara menggunakannya dalam situasi yang berbeda.

Pada suatu adegan, karakter Go Ara diceritakan memakai roknya terlalu terbuka sehingga ia memutuskan untuk mengenakan niqab. Sayangnya, hal ini dianggap sebagai alternatif yang kurang pas bagi penonton.

Baca Juga: Kontroversi Adegan Topless Cha Joo Young, Efek CG hingga Harga Kemeja

3. Eum Moon Suk - Backstreet Rookie (2020)

potret Eum Moon Suk dalam drama Backstreet Rookie (dok. SBS)

Drama Backstreet Rookie pun tidak luput dari kritik pedas penonton, karena dianggap telah merampas kebudayaan dari negara lain. Kesalahan pemilihan outfit ini menimpa karakter yang diperankan oleh Eum Moon Suk yang terinspirasi dari budaya Jamaika.

Banyak penonton hingga netizen yang mengkritik drama Backstreet Rookie karena diduga telah menyinggung suatu ras. Karena dinilai terlalu berlebihan dan ofensif, Eum Moon Suk yang hanya melakoni karakter dalam drama pun turut mendapat hujatan di media sosial.

4. Wanita berbikini - Man Who Dies to Live (2017)

potret wanita berbikini dalam drama Man Who Dies To Live (dok. MBC)

Drama Man Who Dies to Live juga pernah menimbulkan kontroversi karena dinilai kurang riset oleh penonton. Drama ini berlatar di tempat fiksi yang terlihat meniru negara-negara Timur Tengah, namun sayangnya kurang sesuai, nih.

Dalam suatu adegan, ada beberapa wanita mengenakan kerudung dan bikini tengah bersantai di pinggir kolam renang. Karena berkaitan dengan kain yang dikenakan wanita muslim untuk menutupi auratnya, maka adegan ini pun menuai kritik pedas, lho.

Baca Juga: Kronologi Kontroversi Kim Tae Ri Soal Cari Penerjemah Gratisan

Verified Writer

Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya