7 Bantuan Terbesar Wang Nam Mo pada Kang Tae Poong di Typhoon Family

Wang Nam Mo (Kim Min Seok) adalah salah satu orang yang paling berjasa bagi kehidupan Kang Tae Poong (Lee Junho) dalam drakor Typhoon Family. Dirinya selalu ada di setiap momen penting dalam hidup Tae Poong. Bukan hanya saat jaya, tapi juga di masa-masa terpuruknya.
Tak hanya mendampingi, Wang Nam Mo bahkan memberi beberapa bantuan penting di momen-momen tersebut. Kira-kira, apa saja bantuan terbesar Wang Nam Mo pada Kang Tae Poong di drakor Typhoon Family? Berikut ini beberapa di antaranya.
1. Wang Nam Mo setia menemani Kang Tae Poong mewujudkan mimpinya. Termasuk saat Tae Poong tengah mengembangkan jenis mawar domestik pertama

2. Ia juga yang menyeret Tae Poong keluar dari bar, saat ayahnya tengah dalam kondisi kritis di rumah sakit
3. Wang Nam Mo juga sigap membantu ketika Tae Poong tengah mengangkut dan merapikan gulungan kain milik Typhoon Trading

4. Sebagai sahabat paling setia, Nam Mo juga membantu Kang Tae Poong dalam pembuatan iklan sepatu Park Shoe Safe

5. Saat Tae Poong tak memiliki uang untuk perpanjangan sewa kantor lama, Nam Mo menyewakan sebagaian tempat di kedainya untuk kantor Typhoon Trading

6. Wang Nam Mo beberapa kali jadi teman brainstorming Kang Tae Poong. Termasuk soal cara mendapatkan sarung tangan dengan harga yang lebih murah
7. Dirinya juga jadi orang yang memberi tahu aktivitas mencurigakan Cha Seon Taek di kantor baru Typhoon Trading, yang ternyata tengah berkhianat

Sepanjang penayangan drakor Typhoon Family, Wang Nam Mo memang jadi salah satu orang yang selalu ada kapan pun Kang Tae Poong membutuhkan bantuan. Lebih dari itu, ia selalu siap menemani dan menghibur Tae Poong, saat sahabatnya itu melalui masa-masa sulit dalam menyelamatkan perusahaan Typhoon Trading dari kebangkrutan. Tak heran, Wang Nam Mo pun disebut sebagai salah satu karakter yang paling setia di drakor Typhoon Family.

















