Bagi seorang aktor atau aktris, agensi menjadi hal yang penting. Pasalnya, agensi menjadi satu-satunya 'tempat' untuk mengurus semua aktivitas di dunia hiburan.
Maka tak heran, jika banyak dari aktor dan aktris yang loyal pada agensi dengan bekerja sama untuk waktu yang lama. Meski demikian, ada juga yang memutuskan untuk berpisah meski telah bertahun-tahun bersama. Hal inilah yang dialami oleh aktor Ji Sung.
Baru-baru ini, sang aktor memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak dengan agensinya, Namoo Actors. Padahal, kedua pihak ini sudah bekerja sama selama 11 tahun. Selama itu pula, agensi menjadi saksi perjalanan karier dari Ji Sung.
Melewati lebih dari 1 dekade dengan agensi yang menaunginya, berikut 9 fakta perjalanan karier Ji Sung bersama Namoo Actors.
