Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Cek Fakta Lim Nayoung Eks IOI Benarkah Kencan dengan Aktor Choi Woong?

potret Choi Woong dan Lim Nayoung (instagram.com/woongstargram)

Lim Nayoung mantan member IOI tengah terlibat skandal kencan dengan seorang aktor bernama Choi Woong. Bahkan, beredar kabar kalau keduanya sempat melakukan perjalanan pribadi bersama ke luar negeri. 

Lantas, benarkah rumor tersebut? Yuk, cek faktanya berikut ini. 

1. Ketemu pertama kali di panggung musikal Hello, Hell: Othello

potret Choi Woong dan Lim Nayoung (instagram.com/woongstargram)

Diketahui, Lim Nayoung dan Choi Woong pertama kali bertemu di drama musikal berjudul Hello, Hell: Othello. Walaupun usia keduanya terpaut 9 tahun jauhnya, chemistry yang ditampilkan pun terbilang begitu apik.

Hello, Hell: Othello merupakan drama yang mengusung kisah tragis sepasang kekasih. Keduanya terlibat konflik yang cukup pelik akibat isu perselingkuhan yang terjadi.

2. Lim Nayoung dan Choi Woong dikabarkan liburan bareng

potret Choi Woong dan Lim Nayoung (instagram.com/woongstargram)

Dilansir dari SBS Entertainment News (29/6/2023), menyatakan kalau Lim Nayoung dan Choi Woong sedang terlibat cinlok. Terungkap kalau mereka juga menikmati perjalanan sebagai pasangan ke luar negeri.

Sementara itu, Lim Nayoung dan Choi Woong juga pergi ke Australia bareng pada bulan Maret lalu. Ini untuk menghadiri acara Adelaide Fringe Korea Season 2023 yang diselenggarakan di Negeri Kanguru tersebut.

3. Agensi Choi Woong menepis kabar tersebut

potret Choi Woong dan Lim Nayoung (instagram.com/woongstargram)

Tak butuh waktu lama, agensi Choi Woong dengan cepat memberikan tanggapannya. Mereka menyatakan kalau ini adalah rumor yang tak benar, “Rumor kencan antara Lim Nayoung dan Choi Woong tidak benar. Mereka langsung dekat setelah tampil di lakon yang sama.”

Lim Nayoung merupakan mantan anggota IOI yang debut melalui acara MNET Produce 101. Setelah bubar, ia melanjutkan kariernya sebagai anggota Pristin di bawah naungan Pledis Entertainment kala itu. Kini, Lim Nayoung lebih aktif sebagai seorang aktris.

Sementara itu, Choi Woong merupakan aktor senior yang telah malang melintang di industri seni peran Korea Selatan. Sejumlah karyanya, seperti Duel (2017), 100 Days My Prince (2018), hingga Money Game (2020).

Apiknya chemistry keduanya bisa jadi alasan yang bikin rumor tersebut berhembus kencang di kalangan media Korea Selatan. Tapi, ternyata ini hanya terjalin sebagai rekan kerja saja, nih.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
N i n d
EditorN i n d
Follow Us