Resident Playbook memadukan genre medis, slice of life, dan coming of age. Ceritanya membahas lika-liku perjuangan dokter residen Obgyn di Rumah Sakit Jongno Yulje. Meski begitu, drakor ini juga menambahkan romance tipis-tipis antara Oh Yi Young (Go Youn Jung) dan Gu Do Won (Jung Joo Won).
Sebagai couple utama drakor Resident Playbook, Gu Do Won dan Oh Yi Young memiliki beberapa nama panggilan unik dari penggemar. Di antaranya, lima sebutan di bawah ini. Yuk, kepoin!