Park Hee Soon (instagram.com/park_hee_soon)
Penuh misteri dan plot twist, Pig Pen bercerita tentang seorang pria bernama Jin Woo (Jang Ki Yong) yang alami kecelakaan dan terdampar di pulau terpencil. Ia pun terbangun tanpa ingatan apa pun di sebuah rumah besar yang dihuni oleh keluarga aneh. Jin Woo pun berusaha bertahan hidup sambil mencari ingatannya lagi yang masih hilang.
Masalah pun muncul setelah Jin Woo mulai mendapatkan ingatannya lagi secara perlahan. Para karakter mulai terjerat konflik rumit karena ingin mengambil alih pulau terdampar tersebut. Pig Pen sendiri akan menyuguhkan 8 episode dengan kisah yang dijamin bikin penonton ikut merasakan ketegangan.
Park Hee Soon juga turut bergabung dalam drama Pig Pen sebagai salah satu pemeran utama. Karakternya bernaam Bae Jeong Ho menunjukkan akting sebagai sosok ayah penyayang. Ia berjuang keras untuk mencari keberadaan putranya yang hilang tanpa jejak.
Bukan kisah ringan biasa, sederet drakor di atas siap menampilkan akting Park Hee Soon sebagai salah satu pemeran utamanya. Penampilannya tentu dinantikan karena sang aktor sudah langganan membintangi drakor thriller hingga misteri. Menurut kamu, kisah yang paling menarik ada di drama mana, nih?