Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Drakor Park Shin Hye tentang Penyamaran, Ada Undercover Miss Hong

Park Shin Hye di Undercover Miss Hong
Park Shin Hye di Undercover Miss Hong (x.com/CJnDrama)
Intinya sih...
  • Drakor Park Shin Hye tentang Penyamaran, Ada Undercover Miss Hong (2026)
  • You're Beautiful (2009) menggabungkan romance dan musik
  • The Judge from Hell (2024) mengusung genre fantasi, thriller, dan hukum
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Park Shin Hye merupakan aktris kenamaan Korea Selatan yang sudah membintangi banyak film dan drakor dengan beragam tema cerita. Salah satunya, mengenai tokoh utama yang melakukan penyamaran karena satu dan lain.

Setidaknya ada tiga drama Korea di mana Park Shin Hye memerankan karakter utama yang menyamar. Ada yang mengusung genre romcom, fantasi, hingga komedi. Yuk, simak daftar judulmya berikut.

1. Undercover Miss Hong (2026)

poster drama Undercover Miss Hong
poster drama Undercover Miss Hong (x.com/CJnDrama)

Di awal 2026, Park Shin Hye comeback dalam drakor bertajuk Undercover Miss Hong. Aktris kelahiran 1990 ini beradu akting dengan Go Kyung Pyo, Ha Yoon Kyung, dan Cho Han Gyeol. Yuna ITZY hadir jadi kameo sebagai adik Park Shin Hye dalam drakor ini.

Drakor Undercover Miss Hong berlatar tahun 1997. Ceritanya terpusat pada Hong Keum Bo (Park Shin Hye), pengawas keuangan berusia 30an yang tegas dan pekerja keras. Ia ditugaskan menyelidiki dugaan korupsi internal di sebuah perusahaan sekuritas dan keuangan. Demi menjalankan misinya, ia kemudian menyamar jadi pegawai baru berusia 20an dengan memakai identitas adiknya.

2. You're Beautiful (2009)

poster drama You're Beautiful
poster drama You're Beautiful (dok. SBS/You're Beautiful)

You're Beautiful dikenal juga dengan judul He's Beautiful. Drakor ini memadukan genre romance dan musik. Selain Park Shin Hye, drakor karya Hong Sisters ini juga dibintangi Jang Geun Suk, Jung Yong Hwa, dan Lee Hong Gi dari band F.T. Island.

Cerita drakor ini terpusat pada Ko Mi Nyeo (Park Shin Hye) yang diceritakan sebagai calon biarawati di episode awal. Ia memiliki seorang kakak kembar laki-laki yang memulai kariernya sebagai anggota band A.N.Jell. Saat sang kakak harus vakum sebentar karena suatu hal, Ko Mi Nyeo menyamar jadi laki-laki dan menggantikannya untuk sementara.

3. The Judge from Hell (2024)

poster drama The Judge from Hell (dok. SBS/The Judge from Hell)
poster drama The Judge from Hell (dok. SBS/The Judge from Hell)

Drakor The Judge from Hell mengusung genre fantasi, thriller, dan hukum. Bukan hanya Park Shin Hye, banyak artis kenamaan didapuk menjadi pemain utama dan pendukung dari drakor ini. Di antaranya, Kim Jae Young, Kim In Kwon, Kim Ah Young, Lee Joong Ok, Kim Jae Hwa, Kim Young Ok, dan masih banyak lagi.

Park Shin Hye memerankan dua karakter dalam drakor ini. Pertama, ia berperan sebagai hakim bernama Kang Bit Na yang tewas dibunuh. Di sisi lain, ada Justitia yang merupakan hakim dari neraka. Karena melakukan kesalahan, Justitia dikirim ke dunia manusia dan mengirim pendosa ke neraka. Justitia lalu hidup dengan identitas Kang Bit Na.

Ketiga drakor di atas memiliki premis menarik dan unik tentang tokoh utama yang melakukan penyamaran karena alasan tertentu. Park Shin Hye menampilkan akting memukau dalam tiga judul tersebut. Kamu tertarik nonton yang mana dulu, nih?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Diana Hasna
EditorDiana Hasna
Follow Us

Latest in Korea

See More

7 Artis Korea yang Jadi Cameo di Drakor Can This Love Be Translated?

18 Jan 2026, 18:36 WIBKorea