Merantau ke kota besar atau bahkan ke luar negeri bukan perkara mudah. Tantangan hidup, rasa sepi, tekanan ekonomi, dan rindu kampung halaman bisa membuat siapapun merasa goyah. Untungnya, drama Korea punya cara unik untuk menyentuh hati para perantau. Melalui kisah inspiratif tokoh-tokohnya, penonton diajak melihat bagaimana semangat, ketekunan, dan solidaritas bisa menjadi kunci bertahan di tengah kerasnya hidup di tanah orang.
Buat kamu yang sedang merantau dan merasa kehilangan arah, daftar drama Korea ini bisa jadi suntikan semangat. Karakter-karakter dalam cerita berikut akan mengingatkanmu bahwa kamu tidak sendirian, dan perjuanganmu sangat berarti. Yuk, simak sederet rekomendasi drakor yang bisa jadi teman setia di perantauan!