3 Drama Misteri Garapan Sutradara Lee Jae Jin, Terbaru The Judge Returns

- Drama Late Night Hospital merupakan debut sutradara Lee Jae Jin, dengan 10 episode yang menceritakan tentang dokter ahli transplantasi hati yang berusaha menangkap pembunuh istrinya.
- The Spies Who Loved Me adalah drama misteri yang juga memadukan genre rom-com dan aksi, dengan konflik antara agen rahasia Interpol dan mantan istrinya yang tidak tahu identitasnya.
- The Judge Returns adalah adaptasi web-novel Pansa Leehanyoung karya Lee Hae Nal, menceritakan tentang hakim korup yang kembali ke masa lalu untuk menjalani kehidupan baru sebagai hakim di pengadilan distrik.
Salah satu sutradara yang garapan drama terbarunya tayang di bulan Januari 2026 adalah Lee Jae Jin. Ia diketahui mempunyai sebuah proyek drama yang tayang perdana di awal tahun. Lee Jae Jin memulai debutnya sebagai sutradara sejak tahun 2011.
Sepanjang kariernya, Lee Jae Jin telah merampungkan keseluruhan garapannya sebanyak sembilan drama. Ia juga dikenal menyutradarai drama dengan beragam genre. Salah satunya adalah drama bergenre misteri. Berikut ini ada beberapa drama misteri garapan Sutradara Lee Jae Jin yang punya kisah penuh teka-teki. Langsung simak ulasannya, yuk!
1. Late Night Hospital

Sama seperti judulnya, drama Late Night Hospital merupakan drama medis yang dibalut genre misteri. Drama tersebut juga menjadi ajang debut Lee Jae Jin sebagai sutradara. Uniknya, dalam drama dengan 10 episode ini mempunyai 5 sutradara. Di mana setiap sutradara punya jatah menyutradarai 2 episode.
Drama Late Night Hospital menceritakan tentang Heo Joon (Yoon Tae Young), dokter yang ahli dalam transplantasi hati. Tiga tahun lalu, istrinya dibunuh orang tak dikenal tepat di hadapannya. Kasus tersebut tetap menjadi misteri yang tak terpecahkan. Heo Joon yang dituduh jadi tersangka, berhasil bebas dari tuduhan. Suatu hari, Heo Joon menerima posisi direktur di rumah sakit malam dalam upaya untuk menangkap pembunuh istrinya.
2. The Spies Who Loved Me

Yoo In Na, Eric, dan Lim Ju Hwan digandeng jadi pemeran utama dalam drama The Spies Who Loved Me. Tak hanya misteri, drama tersebut juga memadukan genre rom-com dan aksi. Kisah dalam drama menyoroti tentang Jeon Ji Hoon, agen rahasia Interpol yang menyamar jadi penulis perjalanan. Ia pernah menikah dengan Kang Ah Reum, tetapi mereka bercerai dengan Kang Ah Reum yang masih belum mengetahui rahasia Jeon Ji Hoon.
Kang Ah Reum kemudian menikah lagi dengan Derek Hyun. Karakter Derek Hyun adalah seorang pejabat diplomatik yang lembut namun ternyata seorang mata-mata industri berdarah dingin. Konflik semakin menarik ketika Jeon Ji Hoon muncul di hadapan Kang Ah Reum dan Derek Hyun.
3. The Judge Returns

The Judge Returns menjadi drama terbaru Sutradara Lee Jae Jin yang tayang perdana pada tanggal 2 Januari 2026. Drama tersebut merupakan adaptasi web-novel dengan judul Pansa Leehanyoung karya Lee Hae Nal. Ada tiga karakter utama yang diperankan oleh Ji Sung, Park Hee Soon, dan Won Jin Ah.
Dikisahkan, Lee Han Young semula merupakan hakim korup yang menikahi putri dari CEO firma hukum besar. Ia menggunakan kekuasaannya untuk keuntungan firma hukum ayah mertuanya. Suatu hari, Lee Han Young memutuskan berhenti jadi hakim korup dan mendapati dirinya kembali ke masa 10 tahun sebelumnya. Lee Han Young berjuang menjalani kehidupan baru dan menghukum kejahatan besar sebagai hakim di Cabang Cheonan Pengadilan Distrik. Ia juga bekerja sama dengan Jaksa Kim Jin Ah yang sedang dalam misi penangkapan Jang Tae Sik dari Grup S.
Itulah, sederet drama bergenre misteri garapan sutradara Lee Jae Jin. Drama-drama di atas juga mempunyai premis dan konflik menarik yang sayang banget untuk dilewatkan. Kalian sudah nonton yang mana, nih?



















