8 Fakta Hubungan Jang Hee Won dan Kang Du Jun di Drakor Positively Yours

Jang Hee Won (Oh Yeon Seo) merupakan seorang manajer di Taehan Liquor dalam drama Positively Yours. Dibayangi masa lalu yang pahit, ia umbuh menjadi sosok skeptis terhadap cinta dan memilih untuk tak menikah seumur hidupnya.
Takdir kemudian mempertemukannya dengan Kang Du Jun (Choi Jin Hyuk), pria yang perlahan mengubah hidupnya. Berawal dari hubungan satu malam kini menjadi kisah rumit yang penuh ikatan. Berikut fakta hubungan Jang Hee Won dan Choi Jin Hyuk di drama Positively Yours.
1. Jang Hee Won bertemu Kang Du Jun saat dirinya menggantikan temannya mengahadiri pesta kalangan atas, tampil mencolok dengan rambut palsu merah

2. Panik melihat atasannya, Jang Hee Won mendekati Kang Du Jun bersandiwara menjadi kekasihnya, hingga tanpa sengaja menumpahkan wine ke baju pria itu

3. Pertemuan kedua justru lebih kacau, mobil Kang Du Jun yang melaju kencang mencipratkan air jalan ke Jang Hee Won yang sedang menunggu bus

4. Mereka kembali bertemu di sebuah toko bir. Kang Du Jun yang mengenali Jang Hee Won mengajaknya bicara, berlanjut jadi diskusi ringan cara menikmati bir dengan benar

5. Jang Hee Won dan Kang Du Jun mengobrol santai dan tenggelam dalam kenyamanan, hingga alkohol membawa mereka menghabiskan malam bersama

6. Saat terbangun, Jang Hee Won yang terkejut kabur diam-diam meninggalkan Kang Du Jun yang masih terlelap dengan sebuah cek

7. Namun, setelah kejadian itu, Jang Hee Won justru mendapati dirinya positif hamil dan Kang Du Jun tanpa sengaja mengetahui kondisinya

8. Keduannya sempat membahas soal tanggung jawab atas perbuatan mereka. Namun, situasi makin rumit saat Kang Du Jun menjadi presdir di perusahaan Jang Hee Won

Berawal dari sebuah ketidaksengajaan, hubungan Jang Hee Won dan Kang Du Jun kini justru terjalin semakin erat. Keduanya sama-sama memiliki masa lalu yang membuat mereka enggan menikah. Jang Hee Won bahkan dihadapkan pada pilihan berat, terpilih mengikuti pelatihan di Jerman atau mempertahankan kehamilannya.


















