Drama Korea Pro Bono sudah tamat per Minggu (11/1/2026). Cerita ditutup dengan Kang Da Wit (Jung Kyoung Ho) yang menyelesaikan tuntutan yang dilayangkan kepadanya. Bersama timnya, perjalanan Kang Da Wit berakhir dengan cara yang memuaskan.
Drama ini menyajikan sejumlah fakta yang baru terkuak di episode final. Sebelumnya, fakta-fakta tersebut tidak diungkapkan di episode-episode yang telah ditayangkan. Fakta-fakta tersebut menjadi plot twist karena tidak diperkirakan akan muncul dan memengaruhi alur cerita. Berikut adalah beberapa fakta yang terkuak di ending drakor Pro Bono.
Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.
