Kim Eui Sung merupakan aktor veteran yang telah bermain di banyak drama dan film Korea. Ia sendiri mulai mengawali karier bermain peran sejak akhir tahun 80-an dan masih terus berkarya hingga kini. Oleh karena itu, Kim Eui Sung termasuk sosok yang produktif.
Di tahun 2025 saja, terdapat satu film dan enam drakor yang sudah dibintangi oleh aktor kelahiran 1965 tersebut. Salah satunya adalah Taxi Driver 3. Kim Eui Sung pun secara konsisten telah ikut akting di judul drama itu sejak musim pertama yang tayang pada tahun 2021 lalu, nih.
Nah, sudah disinggung sebelumnya, terdapat total tujuh film dan drakor Kim Eui Sung tayang pada tahun 2025 ini. Apa saja judul karya yang dibintanginya?
