Pertemuan tak terduga antara Seo Jun Kyung (Seo Hyun Jin) dan Ju Do Hyun (Chang Ryul) di drama Love Me menghadirkan kesan awal yang penuh prasangka, canggung, sekaligus perlahan berubah mnejadi rasa nyaman. Dari rasa curiga hingga munculnya kekaguman kecil, first impression Seo Jun Kyung terhadap Ju Do Hyun berkembang seiring intensitas pertemuan mereka.
Tujuh momen berikut menggambarkan bagaimana penilaian awal yang sempat keliru justru menjadi awal dari hubungan yang lebih hangat dan bermakna. Berikut ketujuh first impression Seo Jun Kyung pada Ju Do Hyun. Yuk, simak sampai akhir!
