Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

10 Lagu Girl Group KPop Rilis Juli 2022, Wajib Masuk Playlist!

NewJeans (instagram.com/newjeans_official)

Jangan ragu mengisi playlist-mu dengan lagu-lagu KPop keluaran terbaru, ada beragam genre mulai dari yang chill hingga upbeat, lagu-lagu dari girl group KPop ini akan membuat suasana hatimu menjadi lebih baik.

Berikut rekomendasi sepuluh lagu girl group KPop rilis Juli 2022 yang wajib masuk ke playlist-mu, ada lagu apa saja? Simak daftarnya, yuk!

1. Lagu BLACKPINK - 'Ready For Love' berkolaborasi dengan PUBG yang rilis pada 29 Juli 2022 ini candu abis, wajib masuk playlist!

2. Gak ketinggalan, lagu aespa - 'Girls' yang rilis pada 8 Juli 2022 ini juga wajib masuk playlist-mu. Beatnya mantep banget, kan!

3. Chill tapi candu, lagu VIVIZ - 'LOVEADE' yang resmi dirilis pada 6 Juli 2022 ini pun gak mungkin ketinggalan masuk list

4. Mengangkat konsep anak kembar, lagu Apink CHOBOM - 'Copycat' yang rilis 12 Juli ini easy listening dan catchy banget, lho!

5. Lagunya upbeat banget, ITZY - 'SNEAKERS' yang rilis pada 15 Juli 2022 ini cocok didengarkan untuk menaikkan mood kamu

6. Lagu WJSN - 'Last Sequence' yang rilis 5 Juli 2022 dan bergenre pop-style dance song ini juga ear-catching banget. Masukkin playlist, yuk!

7. Menampilkan sisi STAYC yang cukup berbeda, lagu STAYC - 'BEAUTIFUL MONSTER' yang rilis 19 Juli 2022 ini dijamin bikin ketagihan

8. Ada juga lagu dari girl group rookie NewJeans - 'Attention' yang rilis 21 Juli, nih. Membawa getaran mid-00's pop, lagu ini fix mantap banget

9. Lagu dari girl group PURPLE KISS - 'Nerdy' yang rilis 25 Juli 2022 ini pun gak kalah bikin ketagihan, coba dengerin sendiri, deh!

10. Lagu mantan member IOI yakni solois CHUNG HA - 'Sparkling' yang rilis 11 Juli 2022 ini pun patut kamu tambahkan ke playlist. Lagunya fresh banget!

Sepuluh daftar lagu girl group KPop rilis Juli 2022 di atas dipastikan bakal bikin kamu kecanduan, nih. Gak percaya? Cobain dengarin lagunya, deh. Jangan lupa masukkin ke playlist kamu juga, ya. Selamat mendengarkan!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Debby Utomo
EditorDebby Utomo
Follow Us