Jadi MC di Inkigayo, 9 Potret Manis Roh Jeong Eui di Belakang Panggung

Pada bulan Maret lalu, aktris Roh Jeong Eui terpilih sebagai MC di Inkigayo bersama Yeonjun TXT dan aktor Seo Bum June. Trio MC yang menggantikan MC NiNiNi ini ternyata memiliki julukan jjunijun, lho.
Nama Roh Jeong Eui pasti sudah tidak asing bagi pencinta K-Drama, nih. Mantan aktris cilik ini berhasil membuat netizen kagum berkat aktingnya di drama Our Beloved Summer.
Baru jadi MC di Inkigayo, inilah 9 potret manis Roh Jeong Eui di balik panggung. Let's check this out!
1. Roh Jeong Eui adalah salah satu aktris yang dipercaya untuk membawakan Inkigayo. Dirinya telah memulai debut sejak tahun 2011, lho

2. Namanya semakin melejit setelah membintangi drama 18 Again pada tahun 2020 dan berhasil membuat penonton jatuh cinta dengannya

3. Tahun lalu, ia berhasil memerankan NJ di drama Our Beloved Summer dan mencuri perhatian para penonton berkat aktingnya, nih

4. Berkat aktingnya di Our Beloved Summer, Roh Jeong Eui berhasil meraih penghargaan New Female Actor di SBS Acting Awards 2021

5. Sejak bulan Maret lalu, Roh Jeong Eui menjadi aktris berikutnya yang terpilih sebagai MC di Inkigayo setelah aktris Shin Eun Soo

6. Melalui akun Instagramnya, Roh Jeong Eui mengungkapkan bahwa dirinya melakukan olahraga pilates untuk menjaga kesehatan

7. Belum banyak yang tahu, ternyata Roh Jeong Eui pergi ke salon yang sama dengan TWICE, lho. Tidak heran jika make up-nya selalu cantik

8. Roh Jeong Eui juga dipercaya sebagai model iklan untuk brand make up KIRSH, daebak!

9. Saat ini, Roh Jeong Eui dikabarkan akan akan membintangi film terbaru Hwangya yang dibintangi juga oleh Ma Dong Seok

Itulah 9 potret manis Roh Jeong Eui di belakang panggung Inkigayo. Walaupun baru berusia 21 tahun, Roh Jeong Eui berhasil memikat para penggemar dengan bakat dan visualnya yang luar biasa. Selalu dukung Roh Jeong Eui, ya!
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.