Dalam drakor When the Phone Rings, diceritakan bahwa Paik Jang Ho (Jeong Dong Hwan) sengaja menenggelamkan Paik Sa Eon asli (Park Jae Yeon) karena cucunya itu menunjukkan kecenderungan psikopat. Namun, ia ternyata belum meninggal dan justru merencanakan balas dendam saat dewasa. Caranya dengan meneror sosok yang menggantikannya yaitu si juru bicara kepresidenan Paik Sa Eon (Yoo Yeon Seok).
Paik Sa Eon asli dan sang istri, Hong Hee Joo (Chae Soo Bin) mengalami kecelakaan untuk menjelang ending drakor ini. Namun, pihak kepolisian tidak menemukan mobil dan juga keberadaan keduanya. Ending When the Phone Rings menjawab bagaimana keduanya menghilang dan kisah akhir dari Paik Sa Eon asli. Biar gak makin penasaran, yuk, simak penjelasannya di bawah ini!
Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.