5 Nasib Ngenes Baek Ah Jin di Drakor Dear X, Korban KDRT!

- Sering dipukuli ibu yang hobi mabuk
- Ayahnya juga ringan tangan dan gemar memalak
- Disiksa oleh ibu tirinya
Baek Ah Jin (Kim Yoo Jung) di drakor Dear X merupakan karakter yang dikenal luas berkat kesuksesannya sebagai aktris. Di balik kehidupannya yang sedang berada di puncak itu, ia punya nasib malang. Ia melewati masa kecilnya tanpa dapat merasakan arti kebahagiaan.
Baek Ah Jin akan melakukan apapun untuk bisa bertahan. Ia merupakan sosok yang pintar dan memesona, tetapi ia selalu dihadapkan dengan masalah yang rumit. Berikut adalah beberapa nasib ngenes Baek Ah Jin di drakor Dear X.
1. Semasa kecil sering dipukuli ibunya yang hobi mabuk

Di awal episode, diperlihatkan bahwa Baek Ah Jin yang masih kecil sering kali dipukuli ibunya. Ibunya itu kerap mabuk dan bahkan gak segan menyuruhnya mencuri minuman keras. Saat ketahuan mencuri, tentu dirinya yang harus menanggung kesalahan karena ibunya langsung kabur. Baek Ah Jin gak bisa melawan dan hanya menuruti perintah ibunya karena jika gak patuh, ia akan berakhir dengan tubuh penuh memar.
2. Punya ayah yang juga ringan tangan dan gemar memalak

Gak hanya ibu yang gemar mabuk dan sering memukul, Baek Seon Gyu (Bae Soo Bin), ayah Baek Ah Jin pun sangat red flag. Baek Seon Gyu hanya diam tiap kali Baek Ah Jin dipukuli ibunya. Laki-laki itu sempat menikahi perempuan lain setelah membunuh ibu Baek Ah Jin dan berencana mengirim Baek Ah Jin ke panti asuhan agar bisa menghasilkan uang untuknya. Ketika Baek Ah Jin sudah semakin dewasa, Baek Seon Gyu semakin gak tahu malu. Laki-laki itu sering mendatangi Baek Ah Jin untuk meminta uang dan gak ragu untuk membuat anaknya tersebut babak belur apabila gak mendapatkan uang yang ia cari.
3. Disiksa oleh ibu tirinya

Gak cukup dipukuli oleh ibu dan ayahnya, semasa kecil Baek Ah Jin juga pernah disiksa oleh ibu tirinya. Ia mengetahui fakta bahwa anak dari ibu tirinya itu merupakan hasil hubungan dengan seorang sopir. Ibu tirinya gak bisa berkutik karena khawatir Baek Ah Jin mengacaukan rencananya untuk memoroti harta mertuanya. Di salah satu episode, karena sudah terlalu kesal, ibu tiri Baek Ah Jin menyiksa Baek Ah Jin. Anak malang itu dibenamkan ke dalam bath tub beberapa kali.
4. Di sekolah dibenci oleh siswa yang menjadi rivalnya

Baek Ah Jin adalah siswa yang pintar di sekolahnya. Ia menempati peringkat teratas dan sering dianggap rival oleh Sim Sung Hee (Kim Yi Kyeong). Sim Sung Hee sangat membenci Baek Ah Jin karena ia gak mau ada yang lebih menonjol di sekolah dibandingkan dirinya. Beberapa kali ia menindas Baek Ah Jin, mulai dari menyiram dengan air seember hingga menumpahkan susu ke makanan Baek Ah Jin karena perempuan itu berperilaku menyebalkan di matanya.
5. Di-stalking oleh laki-laki yang terobsesi kepadanya

Baek Ah Jin mulai bekerja paruh waktu di sebuah kafe karena ingin menghasilkan uang. Ia mengaku bahwa ia harus punya penghasilan agar bisa memberi uang kepada ayahnya setiap bulan. Kehadirannya sebagai karyawan baru sukses memikat para pelanggan, terutama dari kaum Adam. Ia sering dipuji karena penampilannya yang menarik.
Baek Ah Jin selalu menanggapi sikap para laki-laki yang tertarik kepadanya dengan ramah. Sosoknya viral di media sosial sejak bekerja di kafe. Ia bahkan sampai punya stalker yang diam-diam memantau gerak-geriknya selama bekerja. Stalker tersebut sampai mengikutinya dalam perjalanan ke rumah dan mengaku sangat ingin bertemu langsung dengan Baek Ah Jin. Beruntung Baek Ah Jin berani melawan saat stalker tersebut mencoba menyerangnya.
Sebelum menjadi aktris ternama, Baek Ah Jin di drakor Dear X ternyata menyimpan masa lalu yang cukup kelam. Beberapa nasib ngenes di atas menunjukkan luka yang ia alami sebelum mempunyai nama besar ternyata bikin sedih.



















