5 Pemeran Drama Grid yang Sudah Dikonfirmasi, Banyak Artis Papan Atas!

Satu lagi drama Korea yang akan tayang pada bulan Februari 2022 mendatang, yaitu Grid. Diarahkan oleh sutradara Lee Khan, Grid menceritakan tentang beberapa orang berbeda yang mencari sosok yang dikenal sebagai The Ghost. Mereka memiliki alasan masing-masing untuk mengejar The Ghost.
Drama Grid akan dibintangi oleh sederet aktris dan aktor papan atas Korea Seletan, lho. Siapa saja mereka? Yuk, cari tahu beserta fakta perannya di bawah ini.
1. Seo Kang Joon
Seo Kang Joon adalah salah satu aktor muda berbakat Korea Selatan. Aktor berusia 28 tahun ini memulai karier aktingnya lewat peran kecil di drama To the Beautiful You (2012). Ia mulai mendapat popularitas besar ketika membintangi drama Cheese in the Trap (2016) bersama Kim Go eun, Park Hae Jin, dan Lee Sung Kyung.
Saat ini, Seo Kang Joon sedang melaksanakan wajib militernya. Namun, sebelum wamil ia telah menyelasaikan syuting untuk drama terbarunya yang berjudul Grid. Di drama Grid, Seo Kang Joon akan memerankan karakter bernama Kim Sae Ha, pelacak dari tim departemen manajemen yang gigih melacak jejak The Ghost.