Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Drakor The Manipulated
Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

Drakor The Manipulated telah menayangkan empat episode perdananya. Drakor bergenre thriller dan kriminal tersebut berfokus pada karakter Park Tae Joong (Ji Chang Wook) yang dijebloskan ke penjara karena perkara berat yang tidak pernah ia lakukan. Ada sosok penting yang memanipulasi hingga membuat Park Tae Joong kehilangan segalanya.

Butuh waktu lima tahun untuk Park Tae Joong beradaptasi dengan lingkungan di sel tahanan. Pernah nekat bunuh diri, Park Tae Joong diselamatkan oleh Noh Young Sik (Kim Jong Soo) yang kemudian jadi sosok penting yang akan membantunya. Berikut ini peran penting Noh Young Sik untuk Park Tae Joong selama ada di sel tahanan.

1. Sama-sama jadi tahanan, Noh Young Sik memotivasi Park Tae Joong agar menjadikan penjara sebagai tempat yang tepat untuk belajar dari kesalahannya

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

2. Noh Young Sik mengajak Park Tae Joong untuk percaya dengan keajaiban Tuhan. Bersama Noh Young Sik, Park Tae Joong aktif melakukan ibadah di gereja

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

3. Noh Young Sik diam-diam kerap memberikan hadiah makanan untuk Park Tae Joong. Meskipun berat, Park Tae Joong mulai beradaptasi dan menerima keadaan

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

4. Noh Young Sik memberikan kekuatan untuk tetap bertahan hidup. Park Tae Joong jadi rutin berolahraga dan aktif mengikuti pelatihan untuk para napi

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

5. Setelah Noh Young Sik bebas, Park Tae Joong menggantikannya menjadi pelayan altar. Park Tae Joong jadi lebih tenang dan aktif memberikan pelayanan

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

6. Hadiah gelang dan alkitab dari Noh Young Sik memberikan keberanian Park Tae Joong untuk belajar mengimani keadaan dan konsisten melakukan hal baik

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

7. Melalui pendeta, Park Tae Joong terhubung kembali dengan Noh Young Sik yang akan membantunya kabur dari penjara dan memulai aksi balas dendam

Cuplikan drakor The Manipulated (dok. Disney Plus Hotstar/The Manipulated)

Noh Young Sik menyukai karakter Park Tae Joong yang selalu mengatakan terima kasih kepada orang-orang yang melakukan kebaikan kecil untuknya. Mendengar kabar dari pendeta, Noh Young Sik mengkhawatirkan kondisi Park Tae Joong dan menantikan aksinya kabur dari penjara. Berhasilkah Park Tae Joong terhubung kembali dengan Noh Young Sik? Temukan jawabannya pada episode berikutnya drakor The Manipulated.   

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team