Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

Setelah menayangkan episode 5-6, drama Korea Law and the City akhirnya memulai paruh kedua. Bertotal 12 episode, drama ini menceritakan lika-liku kehidupan pengacara firma hukum. Utamanya, kisah pengacara senior Ahn Ju Hyeong (Lee Jong Suk) dan pengacara junior Kang Hui Ji (Mun Ka Young).

Menjelang paruh kedua, banyak plot twist tak terduga muncul di drama ini. Tak hanya menjawab rasa penasaran penonton, berbagai kejadian itu juga jadi tanda tanya baru bagi kelanjutan alur drama ini. Apa saja faktanya?

1. Ju Hyeong dan Hui Ji bekerja sama menangani kasus Kang Chang Jun (Lee Jung In). Ini membuat mereka saling nostalgia kisah asmara di masa lalu

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

2. Tuduhan Ha Sang Gi (Im Sung Jae) sebagai anak konglomerat adalah hal yang salah. Nyatanya, ia harus bekerja keras demi lulus sekolah hukum

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

3. Bae Mun Jeong (Ryoo Hye Young) akhirnya mengaku bahwa ia hamil pada suaminya. Di luar dugaan, sang suami justru bahagia mendengarnya

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

4. Setelah lama menderita, Cho Chang Won (Kang You Seok) akhirnya selesai dari tugasnya menjadi teman mengobrol tahanan

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

5. Terkuak kisah asmara masa lalu Ju Hyeong dan Hui Ji. Mereka melalui serangkaian momen manis hingga akhirnya saling jatuh cinta

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

6. Hui Ji diam-diam tahu tiap permasalahan yang dimiliki para teman pengacaranya. Namun, ia tak ikut campur demi kenyamanan mereka

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

7. Sempat salah paham, Sang Gi dan Chang Won kini berbaikan. Sang Gi mengajak Chang Won mengunjungi resto tempat ibunya bekerja

still cut Drama Korea Law and the City (twitter.com/@CJnDrama)

Berbagai kejadian tak terduga muncul menjelang paruh kedua drakor Law and the City. Hal ini menjawab rasa penasaran penonton. Di sisi lain, ini juga menimbulkan tanda tanya baru. Manakah plot twist yang paling bikin kamu kaget?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team