3 Reaksi Ji Woo Usai Tahu Penyakit Ji Yeon di Surely Tomorrow

Hubungan Seo Ji Woo (Won Ji An) dan Seo Ji Yeon (Lee El) di drama Surely Tomorrow sangat baik meski keduanya bukan saudara kandung. Ji Yeon selalu perhatian dan peduli pada Ji Woo, begitu pun sebaliknya. Ji Yeon juga tak ingin membuat Ji Woo khawatir dengan penyakit alzheimer yang dideritanya. Ia memutuskan untuk merahasiakan hal ini dan menjalaninya sendiri.
Saat Ji Yeon kambuh dan Ji Woo melihatnya sendiri. Ia melihat sang kakak tersayang linglung dalam keadaan tak memakai alas kaki. Lee Kyeong Do (Park Seo Joon) yang ada di lokasi akhirnya membongkar rahasia itu. Seperti apa reaksi Ji Woo usai tahu penyakit parah yang diderita sang kakak? Berikut adalah penjelasannya!
1. Ji Woo kaget melihat pertama kali kondisi sang kakak

Atas perbuatan jahat sang suami, Kang Min Woo (Kim Woo Hyung), kondisi Ji Yeon semakin memprihatinkan. Min Woo sengaja mengarahkan Ji Yeon yang linglung ke lobby perusahaan agar orang-orang melihatnya. Ji Woo pun ada dan dia terkejut melihat kakak yang disayanginya linglung, tak mengenali dirinya, dan kehilangan arah. Ia penasaran dengan yang terjadi pada Ji Yeon. Pasalnya, selama ini Ji Yeon tak menunjukkan gejala apa pun saat bersama dirinya. Reaksi Ji Woo disini sangat wajar, ya. Mengingat, kondisi fisik Ji Yeon baik-baik saja. Ji Yeon pun tak menceritakan apa pun kepadanya.
2. Berusaha tenang dan menerima semuanya

Kyeong Do akhirnya menceritakan semuanya pada Ji Woo. Ji Woo terpaku karena masih kaget dengan fakta yang ia lihat dan dengar. Ia berusaha tenang dan mencerna semua situasi yang terjadi. Ia merasa bersalah karena selama ini membiarkan sang kakak menderita sendiri. Ia juga tidak tahu kalau Min Woo bisa sekeji itu pada Ji Yeon.
Masih dalam kondisi tenang, Ji Woo pun bertemu Ji Yeon yang sudah kembali pulih. Ia mendengarkan semuanya dari Ji Yeon. Ji Yeon pun meminta maaf pada Ji Woo dan meminta agar Ji Woo tak merasa bersalah dengan kondisi tersebut. Di hadapan sang kakak, Ji Woo berusaha dewasa, menenangkan, dan siap menjaga dan melindungi kakaknya. So sweet banget, ya!
3. Tangisan pecah saat bersama Kyeong Do

Sikap tenang Ji Woo usai mendengar kondisi Ji Yeon justru memuat Kyeong Do khawatir. Meski Ji Woo mengaku baik-baik saja, sebenarnya ia menderita melihat kakaknya sakit. Dengan inisiatifnya, Kyeong Do pun menghubungi Ji Woo. Ia siap menjadi sandaran bagi Ji Woo di situasi sulit ini. Benar saja, saat Kyeong Do menghampiri, tangisan Ji Woo pecah. Ia tak bisa menahan itu semua. Ia menderita dan merasa bersalah usai melihat kondisi kakaknya.
Sebagai seorang adik, siapa pun pasti akan merasakan hal yang Ji Woo rasakan. Merasa bersalah, ingin melindungi, dan menolong sang kakak pasti tertanam di hati. Reaksi Ji Woo yang sudah dijelaskan di atas sangat normal, ya. Kini, ia berusaha yang terbaik dan berada di sisi kakaknya.



















