Menyisakan beberapa episode sebelum ending, Typhoon Family menyajikan babak baru dalam hubungan Kang Tae Poong (Lee Junho) dan Oh Mi Seon (Kim Min Ha) selaku couple utama drakor ini. Pasangan ini sudah kiss di episode 10, tapi status mereka masih belum jelas alias HTS.
Sebetulnya, Kang Tae Poong dan Oh Mi Seon sudah lama saling menyukai. Mereka pun tidak terjebak kisah cinta segitiga yang rumit dalam Typhoon Family. Meski begitu, hubungan cinta pasangan yang dijuluki Poongseon Couple ini tetap memiliki beberapa rintangan. Di antaranya, terkait tiga hal berikut ini. Apa saja?
