- Koo Kyo Hwan sebagai Hwang Dong Man
- Go Youn Jung sebagai Byun Eun Ah
- Oh Jung Se sebagai Park Kyung Se
- Kang Mal Geum sebagai Go Hye Jin
- Park Hae Joon sebagai Hwang Jin Man
Sinopsis Drakor We Are All Trying Here, Go Youn Jung X Koo Kyo Hwan

- We Are All Trying Here mengangkat kisah sutradara yang belum debut dan produser yang bergulat dengan luka batin.
- Drama ini dibintangi Go Youn Jung dan Koo Kyo Hwan, didukung Oh Jung Se dan Park Hae Joon.
- We Are All Trying Here dijadwalkan tayang pada tahun 2026 ini.
Setelah sukses bintangi Can This Love Be Translated?, aktris Go Youn Jung sudah dipastikan akan membintangi project drama Korea terbarunya berjudul We Are All Trying Here atau juga dikenal Everyone Is Fighting Their Own Worthlessness.
Dalam drama ini, Youn Jung bakal berakting bareng aktor Koo Kyo Hwan. Ringkasan plot dari drama ini pun sudah beredar dengan beberapa nama pemeran lainnya yang akan turut terlibat. Yuk, simak dulu sinopsis drakor We Are All Trying Here!
1. Sinopsis drama Korea We Are All Trying Here

Drama ini akan mengisahkan Hwang Dong Man, calon sutradara film yang menjadi satu-satunya anggota dari kelompok sineas ternama, The Eight, yang belum juga melakukan debut. Ia bahkan nyaris tak mampu bertahan sambil menyembunyikan kecemasannya.
Ceritanya juga menampilkan Byun Eun Ah, seorang produser yang dijuluki 'Si Kapak' karena ketajamannya dalam ulasan terhadap naskah. Ia sendiri berharap dapat menemukan keseimbangan dan tetap tenang dalam situasi apa pun, tapi kenyataannya, ia berjuang melawan trauma sampai menderita mimisan setiap kali emosinya meluap.
Eun Ah perlahan menyembuhkan luka-lukanya melalui kehadiran Dong Man, sosok yang mungkin tampak tertinggal menurut standar dunia, tapi di dalamnya ternyata lebih kuat daripada siapa pun. Dari sanalah, rasa tidak berharga Dong Man berubah menjadi nilai paling cemerlang dalam hidupnya.
2. Daftar pemain drama Korea We Are All Trying Here

Selain Koo Kyo Hwan dan Go Youn Jung, ada pula nama aktor dan aktris lainnya yang akan hadir menghidupkan cerita. Ini dia daftar pemain We Are All Trying Here:
3. Jadwal tayang drama Korea We Are All Trying Here

Informasi seputar jadwal tayang drama ini juga sudah beredar. Kabarnya, drama We Are All Trying Here akan tayang perdana di JTBC pada paruh pertama 2026 mendatang. Untuk mengetahui penayangan di Indonesia, jangan lupa pantau terus IDN Times!
Sumber:
- https://www.soompi.com/article/1813288wpp/koo-kyo-hwan-go-youn-jung-and-more-confirmed-for-new-drama-by-my-mister-and-my-liberation-notes-writer
- https://kbizoom.com/jtbc-new-drama-we-are-all-trying-here-casting/
- https://news.mydramalist.com/article/go-youn-jung-koo-kyo-hwan-oh-jung-se-confirmed-for-my-liberation-notes-writer-s-new-drama


















