Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Support System Go Da Rim di Drakor Dynamite Kiss

still cut drama Dynamite Kiss
still cut drama Dynamite Kiss (instagram.com/sbsdrama.official)

Di drakor Dynamite Kiss karakter Go Da Rim (Ahn Eun Jin) dikisahkan mengalami berbagai kesulitan hidup. Hidupnya yang menyedihkan, semakin bertambah usai adiknya kabur dan meninggalkan banyak utang. Da Rim sebagai anak pertama, mau tidak mau harus putar otak mencari jalan keluar.

Di tengah masalah yang bertubi-tubi, Da Rim masih memiliki beberapa orang yang berada di sisinya. Gak bisa dimungkiri, keberadaan mereka cukup membantu ia untuk tetap berdiri kokoh dan tidak menyerah. Berikut tiga karakter yang jadi support system Go Da Rim di drakor Dynamite Kiss.

1. Ibu Da Rim, Jung Myeong Sun

still cut drama Dynamite Kiss
still cut drama Dynamite Kiss (instagram.com/sbsdrama.official)

Awalnya, Da Rim bak wanita dengan masa depan yang suram. Akan tetapi, ia seolah mendapat kekuatan lain saat ia mengetahui ibunya jatuh sakit. Ketakutan luar biasa kehilangan sang ibu, membuat Da Rim bertahan sekuat mungkin dan memutar otak untuk bisa menjadi tulang punggung bagi keluarganya.

Meski situasi Da Rim sangat kacau, ia tetap memutuskan untuk maju karena ia ingat ada ibunya yang ingin ia bahagiakan di usia senjanya. Da Rim berubah total sejak saat itu, ia bahkan nekat memalsukan background-nya menjadi istri dan ibu demi bisa bekerja dan membayar tagihan rumah sakit ibunya.

2. Gong Ji Hyeok

still cut drama Dynamite Kiss
still cut drama Dynamite Kiss (instagram.com/sbsdrama.official)

Gong Ji Hyeok (Jang Ki Yong) jadi salah satu karakter yang gak boleh ketinggalan, nih! Kehadirannya gak cuma membantu secara mental tapi juga solusi dari setiap masalah yang Da Rim alami. Sebagai anak dari keluarga chaebol, Ji Hyeok memang memiliki kelebihan dalam finansial.

Sebagaimana kita tahu, sebagian besar masalah yang Da Rim alami berakar dari persoalan finansial pula. Hal ini yang membuat keberadaan Ji Hyeok seringkali memberikan solusi yang langsung tepat sasaran. Gak cuma itu, Ji Hyeok juga menjadi sumber semangat karena ia merupakan pria yang Da Rim cintai.

3. Kim Seon U

still cut drama Dynamite Kiss
still cut drama Dynamite Kiss (instagram.com/sbsdrama.official)

Kim Seon U (Kim Mu Jun) adalah sahabat Da Rim sejak kecil. Mereka selalu bersama hingga dewasa dan Da Rim seringkali mendapatkan bantuan darinya. Kim Seon U bahkan selalu pasang badan untuk Da Rim saat ia dalam kesulitan.

Seon U sampai bersedia berpura-pura menjadi suami Da Rim demi Da Rim bisa bertahan di perusahaan Natural BeBe. Mereka berkerjasama dalam banyak hal, sehingga Seon U dan putranya, Jun, bukan hanya sahabat tapi juga bak keluarga bagi Da Rim.

Apa yang dialami Da Rim memang sangat berat, gak heran jika keberadaan orang-orang terkasih sangat dibutuhkan. Da Rim bertahan dengan baik di tengah masalah tersebut, karena ia dikelilingi oleh orang-orang yang membuatnya lebih kuat. Jika kamu sedang berada di tengah kesulitan sama seperti Go Da Rim, jangan ragu untuk bercerita pada orang-orang yang kamu percaya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ananda Zaura
EditorAnanda Zaura
Follow Us

Latest in Korea

See More

8 Kebohongan Go Da Rim dalam Dynamite Kiss, Bak Efek Bola Salju!

22 Nov 2025, 14:17 WIBKorea