still cuts drama My Happy Ending (instagram.com/tvchosuninsta)
Seo Jae Won masih mengampuni sang suami yang berselingkuh dengan sahabat dekatnya. Bahkan, ia mampu bertahan demi nasib putri semata wayangnya, Ah Rin. Namun, ini tak lagi diabaikan ketika melihat langsung video perselingkuhan itu.
Seo Jae Won yang memang memiliki bipolar pun terlihat semakin tak stabil kondisinya. Ia lebih sering mengalami halusinasi dan mimpi buruk. Bahkan, muncul keinginan untuk melakukan percobaan pembunuhan terhadap sang suami. Ini pun menjadi situasi yang sangat menyiksa Seo Jae Won.
Selanjutnya, terungkap fakta tentang suaminya yang terindikasi memiliki niat buruk kepadanya. Sebab, sosok penguntit yang belakangan mengancam keselamatan Seo Jae Won malah memiliki kaitan dengan sang suami.
Walaupun demikian, Seo Jae Won bertekad besar untuk terus bangkit setiap kali masalah melanda. Salah satu yang menjadi sumber kekuatannya adalah putrinya yang begitu dicintai. Kelanjutan kisahnya dapat kamu saksikan di My Happy Ending episode mendatang, ya!