Kepribadian ganda Cha Mu Hee (Go Youn Jung) dalam drakor Can This Love Be Translated? menjadi salah satu elemen psikologis yang menarik perhatian penonton. Di balik sosoknya yang terlihat ceria, bebas, dan kuat tersimpan lapisan emosi kompleks yang perlahan terungkap seiring berjalannya cerita. Perubahan kepribadian yang ia alami bukanlah tanpa sebab, melainkan terbentuk dari perjalanan hidupnya.
Setiap perubahan sikap dan respons emosional Cha Mu Hee memiliki pemicu atau trigger tertentu yang berakar pada masa lalu maupun situasi yang ia hadapi di masa kini. Nah, berikut lima trigger utama yang membentuk dan memicu kepribadian ganda Cha Mu Hee dalam drakor Can This Love Be Translated?.
