- Seoul, Korea: Kamis, 13 November 2025
- Manila, Filipina: Minggu, 16 November 2025
- Singapura: Rabu, 19 November 2025
- Jakarta, Indonesia: Jumat, 21 November 2025
- Bangkok, Thailand: Minggu, 23 November 2025
eaJ akan Hiatus Tur usai The 1/9 Asia, Akui Kendala Finansial

eaJ merupakan salah satu penyanyi internasional yang cukup dekat dengan penggemar, serta rutin membagikan kabar kesehariannya secara langsung melalui media sosial. Di cuitan terbarunya, eaJ menyampaikan pengumuman akan hiatus gelar konser setelah tur The 1/9 Asia selesai.
Keputusan itu tak pelak memicu kekagetan fans. Lewat X eaJ pun mengungkap alasannya mengambil langkah ini walau berat. Simak fakta-fakta selengkapnya di bawah ini!
1. eaJ memutuskan akan hiatus tur setelah the 1/9 tour, karena masalah finansial

eaJ mengaku bahwa penggemar menjadi penguat dirinya selama 13 tahun berkarier di industri hiburan. Namun, ia terpaksa harus hiatus tur, karena masalah finansial setelah 'the 1/9 tour'.
"Kurasa aku tidak akan tur untuk sementara waktu, setelah tur Asia 1/9 ini. Bukan masalah energi dan persiapannya, tapi rasanya secara finansial sudah tidak memungkinkan lagi bagiku," tulis eaJ melalui cuitan X @eaJPark pada Rabu (22/10/2025).
Idol Korea kelahiran Argentina itu mengaku ingin terus mengucapkan terima kasih dan bertemu penggemar secara langsung. Namun, seiring berjalannya waktu, semakin sulit.
"Aku sungguh ingin keluar dan berterima kasih kepada kalian semua secara langsung, karena telah menyelamatkanku, tapi rasanya semakin sulit seiring berjalannya waktu," lanjutnya.
2. Tur Asia 'the 1/9 tour' digelar di lima negara selama bulan November 2025

eaJ mengumumkan jadwal tur asia bertajuk 'the 1/9 tour' pada 28 Agustus 2025 lalu. Di dalam pengumumannya tersebut, ada lima negara yang akan ia kunjungi sepanjang November 2025, termasuk Indonesia, berikut daftarnya!
3. Penggemar semangati eaJ usai keputusan hiatus tur

Usai cuitan tersebut dibagikan pada pukul 06.39 WIB, penggemar langsung membanjiri kolom komentar akun X eaJ. Tak sedikit yang mengaku sedih, tapi menerima keputusan tersebut, karena eaJ dinilai jujur dengan kondisinya.
Mereka memberi dukungan kepada sang idola yang sudah bekerja keras selama ini. Bahkan beberapa penggemar yang belum sempat melihat pertunjukannya secara langsung berkata akan terus menantikan eaJ, sampai hiatus turnya suatu saat nanti selesai. Di sisi lain, eaJ mengajak penggemar untuk menciptakan momen bahagia selama turnya di bulan November nanti, agar bisa dikenang selamanya.
"Kita sudah berusaha sekuat tenaga, jadi aku ingin terus mengenang masa-masa indah yang kita lalui bersama. Mari kita ciptakan kenangan yang akan abadi selama tur ini dan sampai jumpa, Asia," ujar eaJ seakan menenangkan penggemarnya.
Jakarta menjadi salah satu kota yang akan eaJ sambangi selama 'the 1/9 tour'. Ayo buat momen indah bersama-sama di konser eaJ nanti!