Cara Membeli Tiket Allo Bank Festival 2022, NCT Dream dan Red Velvet

Siap beli tiket buat nonton NCT Dream dan Red Velvet?

Kabar bahagia untuk NCTzen dan ReVeLuv di Indonesia, NCT Dream dan Red Velvet akan tampil dalam Allo Bank Festival 2022 yang diadakan pada 20-22 Mei di Istora Senayan, Jakarta.

Allo Bank Festival merupakan All in One Festival pertama di Indonesia sekaligus festival musik internasional pertama di tahun 2022. Festival ini digelar oleh Allo Bank, perusahaan Indonesia yang bergerak di bidang perbankan.

Nah, bagi kamu yang ingin datang ke konsernya. Allo Bank telah mengungkap detail festival tersebut. Simak baik-baik, ya!

Daftar musisi yang akan hadir

Cara Membeli Tiket Allo Bank Festival 2022, NCT Dream dan Red VelvetAllo Bank Festival 2022 (event.detik.com)

Gak cuman NCT Dream dan Red Velvet aja, lho. Ada beberapa musisi ternama yang akan ikut ramaikan Allo Bank Festival 2022. Nantinya, festival ini akan terbagi menjadi 3 hari. Berikut adalah daftar musisi yang hadir:

Day 1:

  • NCT Dream
  • Kahitna
  • Raisa
  • Rizky Febian
  • Dewi Persik

Day 2:

  • Red Velvet
  • Padi Reborn
  • Bunga Citra Lestari
  • Putri Isnari
  • Krisdayanti & Amora
  • Ari Lasso

Day 3:

  • .Feast
  • Mocca
  • RAN
  • Barasuara
  • Fourtwnty

Harga tiket hanya Rp100.000

Cara Membeli Tiket Allo Bank Festival 2022, NCT Dream dan Red VelvetAllo Bank Festival 2022 (event.detik.com)

Kapan lagi bisa lihat NCT Dream dan Red Velvet dengan harga Rp100.000? Kamu bisa membeli tiket Special Shows dengan membayar Rp100.000/1 day show menggunakan aplikasi Allo Bank yang sudah di-upgrade menjadi Allo Prime. 

Nantinya kamu bisa menyaksikan berbagai aktivitas menarik dalam Allo Bank Festival 2022, mulai dari music festival, food bazaar, beauty and travel fair, photobooth, art installation, dan masih banyak lagi.

Pembelian tiket dibuka hari Sabtu, 14 Mei 2022

Cara Membeli Tiket Allo Bank Festival 2022, NCT Dream dan Red VelvetAllo Bank Festival 2022 (instagram.com/allobank)

Pembelian tiket akan dibuka pada Sabtu, 14 Mei 2022 jam 10.00 WIB. Bagi kamu yang sudah fix pengin banget datang, berikut adalah cara memesan tiketnya.

  1. Download, register, dan isi saldomu di aplikasi Allo Bank, aplikasi ini bisa kamu download di Playstore maupun App Store.
  2. Pembayaran hanya menggunakan Allo Prime. Jadi pastikan akun Allo Bank milikmu sudah di-upgrade ke Allo Prime.
  3. 1 akun Allo Prime untuk 1 Tiket Special Shows per hari.
  4. Pastikan kamu sudah menerima e-Ticket QR Code yang dikirimkan melalui email.
  5. Harga tiket sudah termasuk pajak dan layanan.

Pembukaan tiketnya sebentar lagi, nih. Catat tanggalnya dan jangan sampai kelewatan ya!

Baca Juga: 5 Fakta Seru Fanmeeting Online NCT DREAM, Bertajuk HOT! SUMMER DREAM

Topik:

  • Essi Rosilawati
  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya