Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
YG Entertainment (ygfamily.com)

Beberapa hari belakangan, fans KPop global dikejutkan dengan berbagai klip dan rumor soal idol KPop di media sosial. Data-data tersebut disebarkan oleh akun bernama YG Leaker dan tersebar di berbagai platform media sosial dengan cepat.

Akun YG Leaker mencuri perhatian karena mengklaim memiliki informasi dan data hingga ratusan terrabyte dari agensi-agensi terkemuka, seperti YG, SM, JYP, dan Hybe. Siapa sosok di baliknya?

 

1. Mengaku mantan karyawan YG Entertainment

YG Leaker (x.com/lovetwices)

Akun YG Leaker pertama kali mengunggah dugaan informasi dan data idol KPop melalui Discord pada 30 Maret 2025. Dalam ruang chat di Discord tersebut, ia mengaku sebagai mantan karyawan YG Entertainment yang sudah dipecat. Akun anonim ini melakukan aksinya, karena dendam pada perusahaan tersebut.

"Aku melakukan semua ini karena dipecat. Aku benci perusahaan ini. Penuh dengan bullying, rasisme dan seksisme," demikian klaim YG Leaker.

2. Apa saja yang dibocorkan?

YG Leaker (x.com/lovetwices)

Dalam aksinya tersebut, YG Leaker membocorkan informasi-informasi sensitif yang diklaim milik idol KPop di bawah naungan YG Entertainment. Salah satu yang mencuri perhatian adalah video pra-debut BLACKPINK.

Video itu dipermasalahkan karena para member dituding beberapa kali menyanyi dengan lirik yang mengandung N-word, atau kata rasis dalam bahasa Inggris, yang bersifat ofensif. Selain itu, video pra-debut BLACKPINK yang diduga saat masih bernama Pink Punk dan beranggotakan 7 orang juga disebar.

Akun ini juga mengunggah rumor-rumor terkait hubungan pertemanan dan percintaan para member hingga orientasi seksual member. Meski begitu, rumor ini diunggah YG Leaker tanpa memberikan bukti yang konkret.

Selain data dan informasi mengenai artis YG Entertainment, YG Leaker juga mengklaim punya ratusan terrabyte data dari berbagai agensi top Korea lainnya. Dugaan data dan informasi grup BTS dan TWICE juga turut disebar oleh YG Leaker.

Meski begitu, sejumlah netizen kerap menyanggah rumor-rumor tersebut dengan menyertakan klaim bukti hasil cek fakta mereka.

3. Belum ada respons dari agensi mana pun

YG Leaker (x.com/lovetwices)

Walau dalam beberapa hari terakhir dugaan informasi dan data idol KPop disebar oleh YG Leaker, tapi agensi YG Entertainment hingga kini belum memberikan statement-nya mengenai peristiwa ini.

Begitu juga dengan SM Entertainment, JYP, Hybe, dan beberapa agensi lain yang namanya dicatut oleh YG Leaker. Mereka juga belum memberikan reaksinya atas hal ini.

Hingga artikel ini dimuat, identitas di balik pemilik akun Discord YG Leaker masih misterius. Jadi, masih butuh verifikasi atas semua yang mereka keluarkan, ya!

Editorial Team