TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Grup KPop Ini Mayoritas Membernya Terjun ke Dunia Akting (Part 1) 

Grup-grup ini belum bubar, lho

SNSD (instagram.com/girlsgeneration)

Mewujudkan cita-cita menjadi idol KPop bukanlah suatu hal yang mudah. Dibutuhkan perjuangan keras dalam waktu yang tidak sebentar. Saat sudah melewati masa pelatihan dan berhasil debut pun, mereka masih harus berusaha semaksimal mungkin agar bisa bersaing di industri.

Meskipun berat, para idol ini adalah orang-orang bermental tangguh. Bukannya menyerah, mereka justru tertantang untuk merambah bidang lain. Ada yang jadi MC program musik atau variety show, ada yang jadi penulis atau produser lagu, ada pula yang mengasah bakat akting.

Deretan grup KPop yang terdaftar di bawah ini terdiri dari para member yang sudah menjajal bidang baru, khususnya akting. Mereka telah tampil di berbagai genre drama dan film, membuktikan talenta yang luar biasa.

1. Girl’s Day 

Girl's Day (instagram.com/dte_girlsday)

Girl’s Day adalah girl group yang dibentuk oleh Dream T Entertainment pada 2010. Awalnya, grup ini punya lima member, yakni Sojin, Minah, Jiin, Jisun, dan Jihae. Tak lama setelah debut, Hyeri dan Yura bergabung, menggantikan Jiin, Jisun, dan Jihae yang hengkang.

Meski tak ada pernyataan bubar, mereka tak lagi memperpanjang kontrak dengan Dream T Entertainment dan bergabung ke agensi baru yang berbeda-beda, pada Januari 2019. Kini, keempatnya terlihat fokus dengan karier akting masing-masing.

Di tahun 2022 ini, mereka punya sejumlah proyek akting. Hyeri membintangi drama Moonshine yang telah tamat pada Februari silam. Sojin tampil dalam drama Shooting Stars, Alchemy of Souls, dan film When Spring Comes.

Yura berakting dalam drama Now, We Are Breaking Up dan Forecasting Love and Weather. Sementara Minah main bareng Yoon Chan Young dan Kim Min Seok di drama fantasi Delivery Man.

Baca Juga: 7 Idol KPop Cewek Jadi Member Pertama yang Debut Akting di Grupnya

2. SNSD 

SNSD (instagram.com/girlsgeneration)

Dari kedelapan member SNSD, hanya Taeyeon, Sunny, dan Hyoyeon yang tidak mendalami dunia akting. Mereka hanya pernah tampil sebagai kameo di beberapa drama.

Sementara itu, lima anggota lainnya semakin sering wara-wiri di drama dan film. Masing-masing dari mereka punya proyek akting yang tayang pada tahun 2022.

Tiffany bergabung dengan Song Joong Ki membintangi drama The Youngest Son of a Conglomerate. Yuri reuni dengan Jung Il Woo di drama Good Job. Sooyoung tampil memukau sebagai perawat ceria di drama ongoing If You Wish Upon Me.

Sang visual, yaitu Yoona, saat ini sedang jadi perbincangan hangat berkat penampilannya sebagai perawat tangguh yang setia mendukung suami di drama Big Mouth. Ia juga berakting dalam film Confidential Assignment 2: International yang segera rilis pada 7 September mendatang.

Maknae grup, yakni Seohyun pun tak kalah produktif. Ia membintangi film Love and Leashes, film Holy Night: Demon Hunters, drama Jinxed at First, dan drama Song of the Bandits.

3. CNBLUE

CNBLUE (instagram.com/cnblue_official_jp)

CNBLUE menjadi salah satu grup yang keseluruhan anggotanya menjajal bidang akting. Tahun ini, ada drama Shooting Stars yang dibintangi Lee Jung Shin bersama Kim Young Dae dan Lee Sung Kyung.

Jung Yong Hwa punya dua drama upcoming, yaitu It’s You Without an End dan Brain Cooperation. Kang Min Hyuk pun siap mengadu chemistry dengan Park Gyu Young dalam drama Celebrity yang segera disiarkan di Netflix.

4. AOA 

AOA (instagram.com/official_team_aoa)

AOA awalnya debut dengan delapan anggota. Namun, karena beberapa hal, satu per satu mulai meninggalkan grup hingga kini hanya tersisa Seolhyun, Chanmi, dan Hyejeong.

Seolhyun adalah member yang paling sering jadi main lead drama. Sebut saja dalam Orange Marmalade (2015), My Country: The New Age (2019), Awaken (2020 – 2021) dan The Killer’s Shopping List (2022).

Chanmi tampil dalam film A Different Girl (2021) dan Refresh (2022). Sementara Hyejeong jadi guru part time di film From Today’s Choir (2022).

5. EXO 

EXO (instagram.com/weareone.exo)

Tahun 2015, dirilis sebuah web series bertajuk Exo Next Door yang dibintangi oleh seluruh member EXO. Namun, yang didapuk sebagai main cast hanya Chanyeol, D.O, Sehun, dan Baekhyun. Sementara yang lain mengambil bagian sebagai pemeran pendukung.

Masing-masing mereka juga terlibat dalam proyek akting individu. Xiumin membintangi film Seondal: The Man Who Sells the River (2016) dan drama Falling for Challenge (2015). Suho telah tampil sebagai pemeran utama dalam tiga drama dan tiga film.

Ada dua film terbaru Lay yang akan segera tayang, yaitu No More Bets dan Unexpected Love. Tahun 2021, Chanyeol comeback dalam film The Box. Baekhyun turut berpartisipasi membintangi Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016).

Kai ialah main lead dalam drama Choco Bank (2016) dan Andante (2017). D.O tampil sebagai jaksa aneh di drama Bad Prosecutor (2022). Terakhir, ada Sehun yang seproyek dengan Han Hyo Joo dan Kang Ha Neul dalam film The Pirates: The Last Royal Treasure (2022).

Baca Juga: 5 Grup KPop yang Hampir Semua Membernya Jajal Dunia Akting (Part 2) 

Verified Writer

Addini Safitri

Hope what I share can be useful for you. Be my friend on Instagram: @addini_sft

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya