TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rapper Korea Ini Aktif Menjadi Aktor, Ada yang Hampir Jadi Trainee!

Terkenal sebagai rapper, ternyata mereka ini juga aktor

ONE dan Giriboy (instagram.com/adeam | instagram.com/giriboy91)

Aktif sebagai musisi dengan lagu yang populer, ternyata menghalangi mereka untuk mencoba terjun ke dunia seni peran. Tak sekedar menjadi cameo, rapper di bawah ini memiliki peran penting dalam drama bahkan film layar lebar yang mereka bintangi.

Walaupun namanya sudah eksis sebagai rapper, tetapi ternyata mereka cukup multitalenta. Siapa saja, mereka? Berikut lima rapper korea yang juga aktif menjadi aktor layar kaca maupun layar lebar. Yuk, simak di bawah ini!

1. YDG 

YDG (instagram.com/king_ydg)

Rapper YDG, yakni Yang Dong-geun ini merupakan veteran di industri musik hip-hop Korea Selatan. Dirinya banyak merilis lagu dan berkolaborasi dengan musisi ternama, hingga menjadi produser di variety show populer, Show Me The Money.

Secara mengejutkan, ternyata YDG juga sangat aktif membintangi banyak judul film dan serial drama Korea. Ia mulai berakting sejak tahun 1987 dan berhasil meraih banyak penghargaan sepanjang kariernya. Keren, kan?

Baca Juga: 11 Rapper Korea Ini Punya Visual Menawan, Gak Kalah dari Idol KPop!

2. a.mond (Bang Jaemin)

a.mond a.k.a Bang Jaemin (instagram.com/a.mond_jaemin)

Pria ini memiliki nama panggung a.mond. Dirinya eksis menjadi rapper dan berhasil mendapat sorotan dalam kompetisi rap remaja, High School Rapper pada musim pertama.

Fakta menariknya, ia pernah ditawari menjadi trainee agensi KPop terkenal. Namun ia memilih untuk tidak bergabung dan menjadi rapper independen kala itu.

Walaupun demikian, ternyata a.mond juga berkarier sebagai aktor dan membintangi beberapa judul serial drama. Salah satu judul dramanya adalah Top Management yang tayang pada 2018. Pada drama itu, ia beradu peran dengan aktor ternama Ahn Hyo-seop, Seo Eun-soo, Jung Yoo-ahn hingga idola KPop, Cha Eun-woo.

3. ONE (Jung Jaewon)

One a.k.a Jaewon (instagram.com/adeam)

Pria kelahiran 1994 ini awalnya bernaung di YG Entertainment sebagai solois. Popularitasnya mencapai puncak ketika mengikuti variety show Show Me The Money selama dua musim berturut-turut, yakni musim ke-5 dan ke-6.

ONE debut sebagai aktor pada 2017 dalam serial drama A Korean Odyssey. Setelah itu, ia aktif menjadi aktor sebelum mengakhiri kontraknya dengan YG Entertainment. Beberapa judul drama yang ia bintangi antara lain, Room No. 9, Her Private Life dan Arthdal Chronicles.

4. Giriboy

Giriboy (instagram.com/giriboy91)

Rapper dan produser musik asal Just Music ini baru saja memulai kariernya sebagai aktor pada pertengahan 2022. Walaupun sangat baru, ternyata penampilannya sangat dinantikan oleh penggemar.

Beberapa penggal adegan yang menampilkan akting Giriboy pada teaser  film terbarunya, berhasil membuat penggemar antusias. Pasalnya, Giriboy dikenal sebagai pribadi yang periang dan mudah tertawa.

Maka dari itu, sangat menarik ketika ia ditantang untuk berakting dan menjaga emosinya agar bisa fokus saat syuting. Adapun judul film pendek yang ia bintangi tersebut berjudul Human Scent, Lee Hyo Ri. Film tersebut sudah resmi tayang pada 1 Juli 2022 lalu.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Lagu Kolaborasi Lee Hi dengan Rapper Hits Korea Selatan

Writer

Ghina Aulia

Currently into Korean Music thingy!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya