TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Girl Group KPop yang Rilis MV Khusus untuk Fans, S.E.S hingga APINK

Mereka selalu memberi konten terbaik untuk fans, nih

Red Velvet (instagram.com/redvelvet.smtown)

Menunjukkan apresiasi atas dukungan penggemar telah menjadi kebiasaan bagi para idol KPop. Sebagai timbal balik, mereka berusaha membalas dukungan itu. Salah satu caranya adalah dengan memberikan konten yang mengesankan untuk fans.

Terbukti, sembilan girl group KPop ini bahkan merilis music video atau MV khusus untuk penggemarnya. MV yang mereka rilis pun memiliki nuansa mengharukan ataupun menyenangkan.

1. AOA rilis MV "With ELVIS" yang didedikasikan untuk fans pada 2017. MV itu berisi ungkapan syukur pada fans yang selalu bersama mereka

cuplikan MV "With ELVIS" dari AOA (youtube.com/AOA)

2. APINK rilis album Dear dan MV "Cause You're My Star" pada tahun 2016 lalu dengan harapan agar fans selalu bersama mereka

cuplikan MV "You're My Star" dari Apink (youtube.com/1theK (원더케이))

3. EXID rilis MV "WE ARE" yang berisi kenangan bareng fans. MV itu jadi bentuk ungkapan syukur karena fans melakukan banyak hal untuk mereka

cuplikan MV "WE ARE" dari EXID (youtube.com/EXID_OFFICIAL)

4. Red Velvet unggah MV "Milkshake" pada 2019 untuk perayaan hari ulang tahun debut yang ke-5. MV itu jadi hadiah untuk para fans, lho

cuplikan MV "Milkshake" dari Red Velvet (youtube.com/Red Velvet)

Baca Juga: 10 Momen Girl Group KPop saat Tampil dan Menyanyi bareng Fansnya

5. "Merry & Happy" jadi MV TWICE yang diunggah khusus sebagai hadiah Natal untuk para penggemar pada tahun 2017 lalu

cuplikan MV "Merry and Happy" dari TWICE (youtube.com/TWICE)

6. Dreamcatcher rilis video bernuansa kelam untuk lagu "Red Sun" pada 2020 lalu. Fans senang dapat konten side track yang tak dipromosikan sang idola

cuplikan MV "Red Sun" dari Dreamcatcher (youtube.com/Dreamcatcher official)

7. MV "Growing ~ for Groo" menunjukkan momen kedekatan GWSN dan fans. MV itu didedikasikan untuk fans yang mendukung mereka, lho

cuplikan MV "Growing ~ for Groo" daro GWSN (youtube.com/1theK (원더케이))

8. MV "Remember" dari S.E.S dirilis untuk rayakan anniversary debut ke-20. MV itu didedikasikan untuk fans yang sudah lama menanti comeback

cuplikan MV "Remember" dari S.E.S (youtube.com/SMTOWN)

Baca Juga: 9 Girl Group KPop Ini Menepati Janji dengan Kegiatan Unik saat Encore

Verified Writer

Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya