TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

11 Lagu Artis SM Entertainment Ini Pakai 'Hello' di Judulnya

Ada "Hello" milik Joy hingga "Hello Future" milik NCT Dream!

Teaser NCT Dream untuk album Hello Future (twitter.com/NCTsmtown_DREAM)

SM Entertainment merupakan salah satu agensi hiburan tertua dan terbesar di Korea Selatan. Sukses membangun industri KPop sejak 1995, SM Entertainment telah mendebutkan banyak grup idol dan penyanyi solo.

SM Entertainment juga telah merilis ratusan diskrografi terbaik untuk para artis naungannya. Tak jarang juga dari beberapa lagu tersebut memiliki judul yang sama. 

Walaupun memiliki judul yang sama, lagu-lagu tersebut mengusung genre yang berbeda dan punya ciri khas masing-masing.

Memakai "Hello" sebagai judulnya, berikut ini 10 rekomendasi lagu SM Entertainment yang wajib kamu dengarkan. 

1. Menempati urutan pertama, ada "Hello Again" yang tergabung di album studio Jepang kedua Tohoshinki, Five in the Black

2. Rilis pada 4 November 2010, "Hello" merupakan lagu utama dari album repackage kedua milik SHINee

3. Tergabung di album debut Jepang bertajuk Ride Me, "Hello" milik Super Junior D&E juga dirilis dalam bahasa Korea lewat live album Super Show 6

4. Mengusung genre ballad, "Hello" merupakan b-side track album Kiss My Lips milik BoA yang dirilis pada 12 Mei 2015

5. Ryeowook merilis mini album solo perdana bertajuk The Little Prince dengan "Hello" sebagai salah satu track-nya

Baca Juga: 9 Fakta Album Repackaged Hello Future NCT Dream yang Dirilis 28 Juni

6. Sukses mengusai pasar Jepang, Tohoshinki kembali merilis album studio Jepang kesepuluh mereka bertajuk XV pada 16 Oktober 2019 dan "Hello" dipilih menjadi salah satu track-nya

7. Punya makna yang dalam, single "Hello" milik Chen ini mengungkapkan harapan dan kedamaian untuk para penggemar

8. "Hello Stranger" tergabung dalam mini album solo perdana Kai, KAI (开) yang dirilis pada 30 November 2020

9. Punya melodi yang ceria, "Hello" merupakan lagu utama dari album debut solo Joy yang rilis pada 31 Mei 2021

10. Mengusung genre rap-rhtym hip-hop dance, lagu "Hello Future" milik NCT Dream ini cocok untuk didengarkan ketika liburan musim panas

Baca Juga: Ada Joy Red Velvet, 7 Idol KPop Pilih 'Hello' untuk Judul Lagunya

Verified Writer

Nur Itsna

Seize the day

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya