TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Idol KPop Ini Membuat Tato untuk Menutupi Bekas Luka

Ada Ten WayV hingga Hyolyn eks SISTAR

Hyolyn eks SISTAR dan Ten WayV(instagram.com/xhyolynx | instagram.com/tenlee_1001/)

Banyak idol KPop yang memiliki tato. Berbagai bentuk dan jenis tato terukir di beberapa titik tubuh mereka. Tak hanya idol cowok, para idol KPop cewek juga memilikinya. Mereka bahkan tak sungkan untuk menunjukkannya pada penggemar. 

Selain untuk estetika, ada beberapa idol yang memiliki alasan khusus dalam membuat tato, salah satunya untuk menutupi bekas luka di tubuh mereka. Lantas, siapa saja idol KPop yang membuat tato untuk menutupi bekas luka di tubuh mereka? Cek selengkapnya di sini!

Baca Juga: 7 Idol KPop Cewek yang Ternyata Minim Pengalaman Pacaran

1. Ten WayV

Ten WayV (instagram.com/tenlee_1001/)

Pada comeback bertajuk Turn Back Time bersama WayV di tahun 2020 lalu, fans dibuat terkejut dengan adanya tato yang terukir di bagian dada Ten. Tato berbentuk bulan sabit itu menghias dada Ten yang dibiarkan terbuka pada sebuah konsep foto. 

Namun, rupanya tato bulan sabit itu dibuat dengan alasan khusus, yakni untuk menutupi bekas luka di dada idol asal Thailand tersebut. Para penggemar yang mengetahui adanya bekas luka itu langsung menyadari keberadaan tatonya. Walaupun begitu, belum diketahui secara pasti bekas luka apa yang berada di dada Ten itu.

2. Hyolyn Eks SISTAR

Hyolyn eks SISTAR (instagram.com/xhyolynx/)

Dikenal sebagai idol yang kerap berpakaian seksi membuat Hyolin eks SISTAR tidak percaya diri dengan bekas luka yang melintang di bagian perutnya. Bekas luka yang berbentuk silang itu merupakan bekas operasinya saat lahir dulu. Hyolyn yang waktu itu didiagnosis mengidap beberapa penyakit diharuskan untuk melakukan tindakan operasi demi kesehatannya.

Dalam sebuah wawancara, Hyolyn menuturkan bahwa ia tidak percaya diri dengan bekas luka di perutnya, sehingga mantan leader SISTAR itu memutuskan untuk mengukir tato bersimbol salib pada bekas luka di perutnya. Tak hanya satu, Hyolyn memiliki beberapa tato di bagian tubuhnya yang lain. Kini, tato berbentuk salib itu terhias indah di perut Hyolyn.

3. Minhyuk MONSTA X

Minhyuk MONSTA X (instagram.com/go5rae/)

Pada tahun 2016, Minhyuk MONSTA X mengalami cedera ligamen lutut yang mengharuskannya untuk menjalani operasi. Alhasil, bekas luka operasi tersebut tidak bisa hilang.

Minhyuk akhirnya memutuskan untuk membuat tato pada bagian kakinya dengan gambar seekor ikan paus. Ia mengaku sangat menyukai hewan itu karena menyimbolkan kemampuan untuk membawa dia, keluarga, dan fansnya untuk pergi ke mana pun. Selain tato paus, Minhyuk juga memiliki tato bergambar bunga mawar di punggungnya.

Baca Juga: Banting Setir, Ternyata 7 Idol KPop Gen 4 Ini Mantan Atlet!

Verified Writer

Winnichii

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya