Karina aespa (instagram.com/katarinabluu)
Dalam wawancara dengan Dazed Korea pada 2025, Karina mengaku terinspirasi anime Haven’t You Heard? I’m Sakamoto untuk lagu “Good Stuff”. Sebab, dia menilai konsep animenya bagus. Ia tertarik pada tokoh Sakamoto yang tampaknya bodoh, tapi tampan. Jadi, semua yang dilakukan tokoh itu jadi tren.
Melihat setting semacam itu membuat Karina menganggapnya lucu. Ia pun mengaku tak bisa menulis lirik jika belum menentukan cerita untuk lagunya. Makanya, dia terinspirasi anime itu dengan pikiran bahwa pesona menawan seseorang bikin orang lain ingin mengikutinya. Pesona itu juga bikin orang mau bersenang-senang bareng.
Setelah menentukan konsep soal pesona itu, Karina pun menambahkan perasaan pribadinya dalam lirik. Sebab, dia berharap ada banyak orang yang mau mengikutinya seperti di anime itu. Alasan mengapa panggungnya pakai konsep pelajar saat membawakan lagu itu juga karena anime tersebut.