Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih Bertahan

Lebih dari separuhnya telah bubar

Bagi seorang KPopers pembubaran grup bukanlah hal yang asing didengar, meski selalu meninggalkan kesedihan. Kurang populer dan habisnya masa kontrak sering menjadi alasan utama suatu grup dibubarkan. Dilansir Koreaboo, setidaknya terdapat 29 girl group yang debut pada industri KPop generasi tiga.

Generasi tiga adalah grup yang melangsungkan debutnya di antara tahun 2012-2018. Lebih dari separuhnya telah bubar. Berikut girl group generasi tiga yang masih beraktivitas bersama.

1. Red Velvet debut pada tahun 2014 dengan single digital ‘Happines’. Red Velvet kini tengah mempersiapkan comebacknya yang akan dirilis pada 21 Maret 2022 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanRed Velvet (instagram.com/redvelvet.smtown)

2. Di tahun yang sama, MAMAMOO juga debut di bawah naungan RBW Entertaiment. Debut MAMAMOO disebut jadi salah satu debut terbaik pada 2014 oleh para kritikus

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanMAMAMOO (instagram.com/mamamoo_official)

3. LABOUM debut pada 28 Agustus 2014 dengan enam member. Karena suatu hal, LABOUM kini bertahan dengan empat member dan tengah mempersiapkan comeback pada April mendatang 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanLABOUM (instagram.com/officiallaboum)

4. TWICE terbentuk melalui program survival SIXTEEN dan berhasil debut pada 2015 di bawah naungan JYP Entertaiment. Miliki popularitas tinggi, TWICE baru-baru ini sukses gelar tur dunia di Amerika 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanTWICE (instagram.com/twicetagram)

5. Oh My Girl melangsungkan debutnya pada tahun 2015, 21 April mendatang akan menjadi perayaan debutnya yang ke-7 tahun 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanOh My Girl (instagram.com/wment_official)

Baca Juga: [QUIZ] Ayo Tebak Nama Idol Girl Group di Bawah Ini dan Kami Tahu Kamu KPopers Generasi Pertama Atau Bukan

6. BLACKPINK rilis lagu Boombayah dan Whistle sebagai penanda berawalnya karier mereka pada 2016 lalu 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanBLACKPINK (instagram.com/blackpinkofficial)

7. Miliki member kewarganegaraan Korea Selatan dan China, Cosmic Girls atau sering dikenal dengan WJSN debut pada tahun 2016  

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanWJSN (instagram.com/wjsn_cosmic)

8. MOMOLAND debut dengan sembilan member melalui program survival Finding Momoland 2016 lalu, kini girl group di bawah MLD Entertaiment hanya beraktivitas dengan enam anggota yang tersisa

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanMOMOLAND (instagram.com/momoland_official)

9. Dreamcatcher mengawali kariernya sebagai MINX pada 2014, mengalami penambahan dua anggota, MINX kemudian berganti nama menjadi Dreamcathcer pada 2017 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanDreamcatcher (instagram.com/hf_dreamcatcher)

10. Weki Meki debut dengan delapan member di bawah naungan Fantagio pada 6 Juli 2017 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanWeki Meki (instagram.com/weki_meki)

11. Hi Cutie adalah grup termuda generasi ketiga dengan anggota yang tergolong masih sangat muda, anggota tertua Hi Cutie yakni Yujin merupakan kelahiran 2003 

Hanya Tersisa 11, Berikut Girl Group Generasi 3 yang Masih BertahanHi Cutie (instagram.com/lovehicutie)

Sebagian besar grup yang telah bubartentunya masih disayangkan para penggemar. Masih bertahan, semoga deretan grup diatas tetap akan berkarya bersama dalam waktu yang lama, ya.

Baca Juga: 10 Grup KPop Generasi Ke-3 dengan Trofi Music Show Terbanyak, Ada BTS!

Sukmawening Chairunisa Photo Verified Writer Sukmawening Chairunisa

3:150

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya