5 Momen Viral KiiiKiii, Girl Group Starship Berkonsep Out of the Box

Berdekatan dengan debut Hearts2Hearts di awal tahun 2025 kemarin, ada satu girl group rookie lain yang ikut mencuri perhatian netizen, yaitu KiiiKiii. Grup besutan Starship Entertainment ini cukup mengejutkan publik karena jarak debutnya dianggap tidak terpaut terlalu jauh dari senior seagensinya, IVE, yang masih berada di fase aktif dan kuat secara popularitas.
Selain faktor jarak debut tersebut, KiiiKiii juga jadi perbincangan karena proses menuju debutnya terbilang tidak umum. Alih-alih mengikuti pola pengenalan grup rookie pada umumnya yang biasanya dimulai dari perkenalan member hingga perilisan foto profil, KiiiKiii justru memilih jalur berbeda yang membuat banyak orang penasaran. Nah, untuk mengenal lebih jauh girl group yang satu ini, berikut deretan momen viral KiiiKiii yang mereka lalui sejak awal karier hingga sekarang!
1. Munculnya akun media sosial KiiiKiii dan perilisan teaser berkonsep unik

Grup besutan Starship ini awalnya sama sekali tidak ada dalam radar perbincangan publik. Bahkan, tak ada pula rumor atau desas-desus mengenai nama member yang akan debut. Tahu-tahu saja, pihak agensi langsung merilis akun media sosial dengan nama unik, KiiiKiii, lengkap dengan beberapa teaser video singkat yang terus menyinggung nama tersebut. Dari situ, banyak netizen mulai berspekulasi dan menduga bahwa teaser misterius ini merupakan sinyal debut girl group terbaru Starship yang akan menjadi adik dari IVE.
Teaser KiiiKiii sendiri dinilai sangat quirky dan anti-mainstream. Konsep visual yang dihadirkan kerap disebut bernuansa brain rot, DIY, atau weird-core sehingga sukses memancing rasa penasaran publik. Banyak yang mulai bertanya-tanya, seperti apa nantinya lagu debut mereka, apakah para member akan tampil dengan kostum dan look yang sama nyentriknya? Juga, apakah rilisan perdana KiiiKiii bakal menyuguhkan warna dan genre musik yang tidak umum di dunia KPop?
2. Rilisnya MV “I DO ME” yang membuat banyak orang memuji lagu mereka

Nah, berbanding terbalik dengan dugaan banyak orang yang terlanjur terbentuk lewat teaser-teaser nyeleneh di akun KiiiKiii, hanya berselang beberapa hari setelah diunggahnya berbagai video pendek tersebut, KiiiKiii justru langsung merilis MV untuk title track debut mereka, “I DO ME”. Alih-alih meneruskan konsep weird-core yang sempat disangka bakal jadi identitas utama, visual yang dihadirkan di video klipnya malah terasa jauh lebih ringan dan tidak memiliki kesan aneh sedikitpun.
Untuk lagunya sendiri terbilang catchy dan cepat nyantol buat ukuran title track debut. Sementara itu, MV “I DO ME” juga banyak menuai pujian karena dianggap memiliki vibes menenangkan dan sama sekali tidak bergantung pada properti mewah ala MV KPop kebanyakan. Lanskap pedesaan yang alami, dipadukan dengan pengambilan gambar yang sederhana tapi tepat, membuat keseluruhan visualnya terasa hangat dan nyaman ditonton. Meski tidak sepenuhnya sesuai dengan ekspektasi awal soal konsep DIY atau weird aesthetic, banyak yang tetap merasa puas dengan rilisan perdana mereka. Di MV ini pula identitas dan nama para member KiiiKiii akhirnya resmi diperkenalkan ke publik.
3. Ramai dibicarakan karena berani menyanyi live meski berstatus rookie

Meski kala itu belum resmi debut, tapi usai perilisan MV “I DO ME” yang out of nowhere, nama KiiiKiii langsung melejit sekali hingga banyak diperbincangkan di mana-mana. Karena tidak ingin menyia-nyiakan momentum tersebut, Starship pun memutuskan langsung mengirim KiiiKiii ke berbagai music show demi mempromosikan lagu “I DO ME”.
Tepatnya di panggung acara Music Bank, KiiiKiii langsung viral dan menuai banyak pujian. Pada penampilan kedua mereka sebagai grup pendatang baru, KiiiKiii berani menampilkan live vocal stabil sembari membawakan koreografi yang energik dan cukup melelahkan. Padahal, kebanyakan grup rookie biasanya memilih bermain aman dengan tidak terlalu menonjolkan nyanyian live di awal karier mereka. Keberanian KiiiKiii ini pun jadi sorotan, terlebih karena penampilan live vocal mereka masih konsisten berlanjut di panggung-panggung promosi “I DO ME” lainnya.
4. Instrumen dan koreografi “I DO ME” di acara KGMA viral hingga ramai ditirukan ulang

Lagu “I DO ME” seakan tak pernah meredup popularitasnya dan terus dibicarakan hingga sekarang. Terbaru, dalam ajang penghargaan musik tahunan Korea Grand Music Awards 2025 (KGMA), KiiiKiii hadir sebagai penampil dan kembali membawakan lagu ikonik mereka tersebut. Yang membuat penampilan kali ini terasa spesial adalah adanya aransemen versi khusus yang mereka hadirkan, dengan instrumen yang diubah menjadi bernuansa fairytale. Namun, bagian paling mencuri perhatian sekaligus viral justru terletak pada instrumen dan koreografi di sesi dance break.
Part tersebut dinilai paling memorable dan meninggalkan kesan kuat, sehingga dengan cepat menarik perhatian banyak orang dan ramai yang menirukan dance-nya. Awalnya, potongan klip tersebut viral di aplikasi China, RedNote, sebelum akhirnya meluas hingga ke platform global, TikTok. Instrumen yang digunakan dianggap sangat khas, terutama karena dominasi bunyi suling yang dianggap mengingatkan pada musik dari kartun India, Little Krishna, yang memang identik dengan latar pedesaan hijau. Sementara itu, pendapat lain menilai nuansa instrumennya lebih masuk ke dreamy vibes, layaknya musik dari kartun Sofia the First atau dunia peri ala Tinker Bell.
5. Usung konsep "Kiki's Delivery Service" di comeback terbaru

Meski belum lama kembali viral lewat instrumen dan koreografi dance break spesial, tapi grup besutan Starship ini tampaknya tak pernah kehabisan cara untuk mencuri perhatian publik. Tepat pada 5 Januari lalu, Starship akhirnya merilis beragam foto konsep menarik menjelang comeback terbaru girl group teranyar mereka. Namun, salah satu yang paling mencuri perhatian adalah konsep foto grup yang kalau dilihat-lihat inspirasinya mengadaptasi dari film Ghibli populer, Kiki's Delivery Service.
Pemilihan konsep ini dinilai sangat jenius dan kreatif, karena terasa begitu cocok dengan nama grup mereka, KiiiKiii. Banyak yang menantikan kira-kira akan seperti apa lagu utama yang mereka tampilkan di mini album terbaru, Delulu Pack ini. Akankah dalam MV title track-nya nanti bakal banyak memasukkan referensi karakter Kiki dan kucingnya Jiji dalam menaiki sapu terbang? Atau justru malah ada kejutan berbeda yang menunggu?
KiiiKiii menjadi girl group yang kini selalu ditunggu kehadirannya, karena selain menghadirkan konsep unik dan out of the box. Lagu-lagu utama mereka juga terhitung enak didengar dan gak pernah gagal. Mulai dari "I DO ME" yang kental akan vibes pedesaan dan alam hijau sampai "DANCING ALONE" yang lagunya begitu nostalgic dan bikin happy di saat bersamaan. Apakah kamu termasuk yang menantikan comeback terbaru mereka yang akan rilis pada akhir Januari ini?



















