Profil dan Biodata Sumin STAYC, Leader Karismatik Kelahiran 2001

Member tertua yang sering dikira maknae 

Bae Su Min alias Sumin, merupakan leader dari grup KPop STAYC yang debut pada 12 November 2020. Selain menjadi pemimpin, idol kelahiran tahun 2001 ini juga menduduki posisi sebagai sub-vocalist sekaligus rapper.

Di samping talentanya, Sumin STAYC juga memiliki pesona yang membuat banyak penggemar mengagumi sosoknya. Tak heran staf agensinya pun rela jauh-jauh mendatangi kampung halaman Sumin demi bisa merekrutnya untuk menjadi idol.

Ingin mengetahui lebih lanjut tentang leader karismatik STAYC ini? Simak profil dan biodata lengkapnya di bawah ini, ya!

1. Biodata umum

Profil dan Biodata Sumin STAYC, Leader Karismatik Kelahiran 2001Sumin STAYC (instagram.com/stayc_highup)
  • Nama lengkap: Bae Su Min (배수민)
  • Nama panggung: Sumin (수민)
  • Tempat lahir: Pohang, Gyeongsang Utara, Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 13 Maret 2001
  • Zodiak: Pisces
  • Tinggi badan: 159 sentimeter
  • Berat badan: 43 kilogram
  • Golongan darah: O
  • Tipe MBTI: ESFJ (awalnya ISFJ)
  • Pendidikan: Pohang Idong Elementary School (SD) Pohang Idong Middle School (SMP), Gyeongil High School (SMA)
  • Grup: STAYC
  • Posisi: leader, sub-vocalist, rapper
  • Agensi: High Up Entertainment

2. Perjalanan karier

Profil dan Biodata Sumin STAYC, Leader Karismatik Kelahiran 2001Sumin STAYC (instagram.com/stayc_highup)

Sebelum bergabung dengan label High Up Entertainment, Sumin merupakan trainee di bawah naungan agensi Plan A Entertainment (sekarang Plan M Entertainment). Ia direkrut setelah salah satu staf agensi melihat foto Sumin. Ia rela mendatanginya ke Pohang meski jarak kota tersebut cukup jauh dari Seoul.

Setelah bertemu dengan staf agensi, Sumin yang saat itu masih duduk di bangku SMP melakukan audisi di ruang karaoke. Karena awalnya tak berniat menjadi idol KPop, ia sempat bingung memilih lagu saat audisi. Namun akhirnya ia menyanyikan lagu milik Jia berjudul "Let's Have a Shot". Ia pun lolos audisi dan menjadi trainee sambil berjuang menyelesaikan pendidikannya di Pohang.

Sejak tahun 2015, Sumin dilatih untuk menjadi idola dengan belajar menari, menyanyi, hingga rap. Selama pre-debut, Sumin telah beberapa kali melakukan penampilan di sejumlah konten artis lain. Di antaranya menjadi bintang tamu dalam reality show VICTON Me&7Men tahun 2017, berpartisipasi dalam MV solois Huh Gak berjudul “The Last Night” yang dirilis pada Februari 2018, bahkan muncul dalam iklan Puma bersama BTS di tahun 2016.

Menginjak pertengahan 2018, Sumin sempat dirumorkan bakal berpartisipasi di ajang Produce 48 namun batal dan ia memilih pindah dari agensi Plan A Entertainment setelah menghabiskan 3 tahun waktu pelatihan. Sumin memutuskan untuk bergabung dengan High Up Entertainment dan berhasil debut bersama STAYC pada 12 November 2020.

Meski debut di tengah pandemik COVID-19, Sumin bersama STAYC tetap sukses mendulang popularitas hingga dinobatkan sebagai Best Rookie oleh Billboard Korea. Mereka pun berhasil mencapai rekor penjualan lebih dari 100 ribu kopi untuk mini album pertamanya bertajuk Stereotype sebelum genap setahun berkarier.

Baca Juga: Biodata dan Profil Sana TWICE, Idol KPop Berbakat Asal Jepang

3. Deretan karya

Profil dan Biodata Sumin STAYC, Leader Karismatik Kelahiran 2001Sumin STAYC (instagram.com/stayc_highup)

Karya musik bersama STAYC:

1. Star To A Young Culture (2020, Single Album)

  • "So Bad"
  • "Like This"

2. STAYDOM (2021, Single Album)

  • "ASAP"
  • "So Bad"
  • "Love Fool"
  • "So Bad (Tak Remix)"

3. Stereotype (2021, Mini Album)

  • "Stereotype"
  • "I'll Be There"
  • "Slow Down"
  • "Complex"

Penampilan musik video:

  • "My Last Night" - Huh Gak

4. Prestasi

Profil dan Biodata Sumin STAYC, Leader Karismatik Kelahiran 2001Sumin STAYC (twitter.com/STAYC_official)

Prestasi bersama STAYC:

  • 2021 The Fact Music Awards - Next Leader Award
  • 2021 Billboard Korea - Best Rookie
  • 2021 Brand Customer Loyalty Award - Best Female Rookie Award
  • 2021 Melon Music Awards - 1theK Original Content Award
  • 2021 Asia Artist Awards - New Wave Singer Award
  • Masuk daftar Korea Power Celebrity 40 yang dirilis Forbes Korea tahun 2021
  • Masuk daftar Rising Korean Artists To Know Now versi GRAMMY

5. Fakta menarik

Profil dan Biodata Sumin STAYC, Leader Karismatik Kelahiran 2001Sumin STAYC (instagram.com/stayc_highup)
  • Sumin adalah anggota tertua di STAYC, tapi penampilannya yang imut membuat ia sering disangka maknae.
  • Dia adalah mantan trainee Plan A Entertainment selama 3 tahun dan bergabung dengan High Up Entertainment lewat audisi di pertengahan 2018.
  • Sebelum debut, Sumin menjalani masa pelatihan selama 5 tahun 6 bulan.
  • Sumin adalah anak bungsu dan memiliki kakak perempuan.
  • Sumin memiliki empat kucing peliharaan bernama Dooboo, Biji, Kongi dan Anko. 
  • Dia awalnya seorang ISFJ, tetapi MBTI-nya berubah menjadi ESFJ sejak comeback ASAP.
  • Member STAYC memilih Sumin sebagai anggota yang paling lucu juga paling iseng karena sering melakukan prank.
  • Sumin kesulitan menyebut huruf S.
  • Di antara anggota STAYC, Sumin paling banyak mewarnai rambutnya.
  • Makanan favorit sepanjang masanya adalah sup mi perilla (kalguksu perilla) dari restoran populer di Pohang (kota kelahirannya), tapi ia juga menyukai sup iga babi.
  • Sumin jago membuat sup rumput laut.
  • Sumin memiliki alergi terhadap susu.
  • Sumin takut lebah. Saat memetik stroberi di Country Cance Reality STAYCATION, dia menangis ketakutan ketika seekor lebah mendekatinya.
  • Ia memiliki keunikan tersendiri yakni bisa membuat bentuk gelombang dengan alisnya.
  • Hobi Sumin adalah menonton webtoon, fotografi polaroid, dan makan jagung.
  • Sumin juga hobi bermain video game dengan Yoon STAYC ketika mengisi waktu luang.
  • Film favorit Sumin di antaranya Twilight, A Quiet Place, dan Tazza: One Eyed Jack.
  • Warna favoritnya adalah pink dan ungu.
  • Panutannya adalah Girls' Generation dan BTS.
  • Dia ingin berteman dengan anggota Girls' Generation dan KARD.
  • Lagu natal favorit Sumin adalah "Dear Santa" dari Girls' Generation.
  • Kolaborasi impian Sumin adalah dengan Bebe Rexha atau Max Schneider.
  • Pada tahun 2016, Sumin menjadi pemeran pendukung dalam iklan Puma dan beradu scene bersama RM BTS.

Meski awalnya tak berniat menjadi idol KPop, namun kerja keras Sumin kini telah mengantarkannya pada kesuksesan. Walau harus debut di usia muda yakni 19 tahun, Sumin juga tetap menunjukkan bahwa ia sanggup menjadi pemimpin yang baik untuk grupnya. Daebak!

Baca Juga: Profil dan Biodata Seeun STAYC, Idol yang Dulunya Artis Cilik

Rachel Park Photo Verified Writer Rachel Park

Nothing Impossible!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya