TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Prospek Kerja Menjanjikan di Masa Mendatang Selain PNS!

Pekerjaan yang menjanjikan dan menarik tidak hanya PNS, lho

ilustrasi rekan kerja (pexels.com/ThisIsEngineering)

Mayoritas, orang beranggapan bahwa menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan pekerjaan mapan sehingga menjadi idaman semua kalangan. Namun yang menjadi masalah, posisi yang diperlukan dalam tataran pegawai negara terbilang cukup sedikit dengan persaingan yang cukup sengit. Untuk itu kamu bisa melirik prospek kerja yang tak kalah menjanjikan bagi kamu generasi milenial di masa mendatang. Simak apa saja.

1. Wirausaha

ilustrasi pelaku wirausaha (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Menjadi wirausahawan merupakan langkah tepat untuk menciptakan lapangan pekerjaan di masa depan. Sebagian orang yang tidak lolos dalam pendaftaran PNS, akan memilih menjalankan dunia usaha mandiri atau yang dikenal dengan wirausaha. 

Dalam berwirausaha, tidak banyak tuntutan yang harus dimiliki. Cukup dengan keinginan yang besar dan tekad yang kuat semua orang mampu berwirausaha sesuai dengan model usaha masing-masing.

Dengan menjalankan wirausaha juga turut dalam membantu meningkatkan perekonomian di Indonesia dalam sektor UMKM yang menjadi fokus kajian para pegawai pemerintah. Survei menunjukkan bahwa masa mendatang, apalagi ditambah hadirnya era digital akan semakin meningkatkan peluang kemudahan bagi para pelaku wirausaha, lho.

Baca Juga: 5 Jenis Pekerjaan Rumah yang Aman Dilakukan bareng si Kecil

2. Makelar

ilustrasi sales door to door (pexels.com/id-id/@linkedin)

Kehidupan manusia tidak dapat dipisahkan dengan bentuk kegiatan jual beli. Namun sayangnya, tidak semua orang berhasil dalam melakukan jual beli. Misalnya, dalam bentuk jual beli tanah, rumah, atau property lainnya. Maka dalam menunjang kesuksesan dalam jual beli, diperlukan adanya makelar yang menjadi perantara antara pedagang dengan calon pembeli.

Profesi makelar telah diatur dalam Kitab Undang-Undang Hukum Dagang dalam Pasal 62. Artinya, keberadaan makelar tidaklah menjadi hal yang bertentangan melihat profesi ini cukup membantu dalam proses jual beli. Tertarik untuk menjadi makelar profesional di masa mendatang? Jangan lupa untuk terus mengasah skill-mu, ya.

3. Marketer

ilustrasi suasana di kantor (Pexels.com/ Sales Navigator)

Tren dunia saat ini telah beralih ke dalam bentuk digital salah satunya dalam pemasaran suatu barang hasil produksi. Pemasaran dalam dunia digital terbukti sangat efektif dari segi waktu hingga akomodasi. Selain itu, produsen dapat menjangkau relasi dengan pembeli dengan sangat luas menggunakan pemasaran digital atau dikenal dengan online marketing.

Namun sayangnya, tidak semua orang mampu menjalankan tugas ini sehingga perlu adanya seorang marketer dalam pemasaran suatu produk. Ruang lingkup tugasnya, seorang marketer bertanggung jawab dalam menjalankan campaign yang bertujuan untuk menarik perhatian konsumen terhadap barang atau jasa yang dijual. Pekerjaan ini akan terus dibutuhkan mengingat prospek pemasaran yang selalu mengarah dalam dunia digital.

4. Influencer

Ilustrasi influencer (Pexels/Pixabay)

Influencer merupakan orang yang memiliki kemampuan dalam mempengaruhi seseorang dalam hal keputusan pembelian. Seorang influencer merupakan bagian dari proses marketing tetapi hanya bertujuan untuk mempengaruhi audiens untuk membeli barang yang dipasarkan dalam media sosial.

Bagi kamu yang berkapasitas bisa memberi pengaruh bagi orang lain tidak ada salahnya untuk mencoba menjadi influencer. Minat menjadi seorang influencer saat ini tergolong cukup tinggi, pasalnya mereka tidak terikat oleh waktu atau fleksibel dalam menjalankan aktivitasnya.

Baca Juga: 5 Tips Menikmati Pekerjaan yang Dilakoni, Jangan Gampang Mengeluh

Writer

Nela Aprilia Rismilda

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya