TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Tanda Nyata Kamu Kurang Piknik dan Perlu Cuti Kerja Sejenak!

Hayo, apa kamu merasakannya?

marisagoudy.com

Semua orang pasti punya kesibukan dalam pekerjaan masing-masing. Bahkan karena asyiknya bekerja, kamu sampai menguras tenaganmu sendiri. Meski terlihat rajin, hal ini gak baik lho. Kalau kamu mengalami 10 tanda ini, berarti sudah waktunya kamu perlu ambil cuti.

1. Kamu jadi terlalu sering panik.

gifsec.com

Panik memang hal yang wajar kalau sedang mengerjakan sesuatu hal. Tapi apa rasanya kalau kamu merasakan panik hampir setiap hari bahkan mau tidur pun terkadang panik karena banyaknya beban pekerjaan yang harus diselesaikan. Merasa demikian? Then you definitely need a rest!

2. Meski letih, kamu malah mengalami insomnia.

sleeptoliveinstitute.com

Bahkan gak bisa tidur karena terlalu banyak pekerjaan yang harus dipikirkan? Jika kamu mulai sering tidak bisa tidur, lebih baik ambil cuti sebentar deh!

3. Kamu merasa bahwa 24 jam tidaklah cukup.

stock-clip.com

Sering mengeluh 24 jam gak cukup karena terlalu banyak waktu yang kamu habiskan untuk bekerja? Merasa butuh lebih banyak waktu untuk istirahat?

4. Kehilangan waktu bersama teman-teman.

feather-mag.com

Ingat terakhir kali kamu bertemu teman-temanmu? Memang terkadang pekerjaan merenggut waktu untuk bersosial dengan teman-temanmu. Jika merasa begitu, tandanya kamu butuh waktu istirahat dan cobalah refreshing kembali dengan teman-teman.

Baca Juga: 10 Perasaan yang Wajib Dilenyapkan Agar Kamu Memperoleh Kebahagiaan dalam Meniti Karir

5. Akibat kesibukan, kamu lebih memilih makan di kantor.

flipboard.com

Sering makan di kantor sembari mengerjakan kerjaan yang nanggung? Sebaiknya kebiasaan ini dikurangin ya, guys. Bisa berakibat dengan kesehatanmu lho!

6. Kamu merasa lelah sepanjang hari.

ambermaephotography.co.uk

Ini pertanda besar karena kamu kurang beristirahat atau bahkan kehilangan waktu tidurmu. Jika benar-benar lelah, segeralah ambil cuti dan mulailah perbaiki jadwal tidurmu agar menjadi teratur.

7. Di rumah hanya untuk ganti baju dan tidur saja.

s589.photobucket.com

Hampir setiap hari pulang bekerja larut malam? Merasa pulang ke rumah hanya untuk numpang tidur saja? Waduh, kayaknya kamu harus cuti deh. Mulailah untuk meluangkan waktu untuk orang rumah.

8. Akhirnya kamu mulai mengabaikan hal-hal kecil.

llewellyn.com

Karena saking terlalu banyaknya pekerjaan, terlalu menghabiskan waktu di luar rumah. Sepulang kerja kamu tidak lagi bersemangat untuk melakukan hal-hal kecil seperti membereskan kamar, membersihkan kendaraan, atau bahkan memotong kuku. Jangan terlalu sibuk sehingga kamu lupa merawat diri ya.

9. Kamu kehilangan motivasi.

s589.photobucket.com

Memang pada saat memulai pekerjaan tersebut, kamu sangat bermotivasi dan berambisi. Namun seiring berjalannya waktu, sekarang kamu sudah tidak ada motivasi atau bahkan terpaksa menjalankannya. Jika begitu, sebaiknya beristirahat dulu dari pekerjaan yang sedang kamu jalani.

Baca Juga: 9 Trik Ini Bakal Bikin Kamu yang Lagi Stress Kembali Ceria

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya