TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pertimbangkan 5 Hal Ini Jika Kamu Ingin Berkarier Menjadi Idol KPop

Jadi idol KPop itu banyak sedihnya daripada senang

twitter.com/bts_bighit

Sekarang ini, para pencari bakat dari industri musik KPop sudah menjalar ke berbagai negara untuk menemukan bibit menjadi seorang idola KPop. Bahkan, negara Indonesia mulai menarik perhatian para juri agensi KPop untuk mengcasting remaja di Indonesia, salah satunya adalah dari agensi SM Entertainment.

Terdapat 2 nama remaja dari Indonesia yang berhasil debut menjadi idol KPop. Mereka adalah Vanya Z-GIRLS dan Mavin Z-BOYS. Keduanya menjadi jembatan yang membantu para remaja Indonesia lainnya yang juga berkeinginan menjadi idol KPop.

Namun, 5 hal ini harus kamu pertimbangkan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk berkarier sebagai idol KPop.

1. Untuk lolos seleksi tidaklah mudah

smentertainment.com

Dengan sekadar bakat saja tak cukup untuk memikat para juri agensi untuk merekrutmu. Bahkan, pada umumnya beberapa agensi memperhatikan visual dari finalis sebelum menilai bakat mereka karena bakat dapat terbentuk dengan sendirinya jika dilatih dengan baik. Seorang calon idola pun juga harus memiliki pesona tersendiri agar nantinya menarik perhatian para penggemar.

Baca Juga: 5 Dance Ini Sering Dicover di Kalangan Idol KPop, Populer Banget!

2. Awal yang tak mudah sesudah direkrut

hellokpop.com

Setelah direkrut, kamu akan mendapatkan rentetan jenis latihan seperti bernyanyi, menari, akting dan modelling. Selain itu, kamu juga diharuskan untuk menjalani diet ketat untuk memiliki tubuh yang ideal. Di samping berlatih, idol asing juga dituntut untuk mempelajari bahasa Korea dengan giat karena itu poin utamanya. "Masak, jadi idol KPop gak bisa berbahasa Korea?"

3. Dilatih bertahun-tahun, belum tentu dapat debut

allkpop.com

Bukan setelah debut, persaingan bahkan sudah kamu rasakan saat masih menjadi trainee. Untuk memilih grup debut, agensi akan menyeleksi setiap trainee-nya dan memilih yang sudah layak untuk debut.

Tak pelak, setiap trainee diharuskan bersaing satu sama lain untuk mendapat kursi 'debut' dengan cara menunjukkan pesona dan bakatnya. Jika gagal pada tahap tersebut, kamu akan kembali dilatih dan menunguu sampai bertahun-tahun lamanya untuk projek grup debut selanjutnya.

4. Siap menerima segala hujatan dari netizen Korea

allkpop.com

Tak semua idol asing yang berhasil debut di Korea, mendapat sambutan yang baik dari netizen Korea. Beberapa di antaranya pun bahkan berani menghujat idol asing dengan memberikan komentar negatif berupa rasisme. Hal tersebut dikarenakan kurangnya pengenalan terhadap budaya luar dan menganut paham "danil minjok" atau kemurnian etnis.

Baca Juga: 10 Menu Diet Ekstrem ala Idol KPop, Bikin Tubuh Cepat Kurus

Verified Writer

alfiatul rohma

only human being to achieve their dreams

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya