TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sifat Jelek yang Bikin Rekan Kerjamu Kesal Setengah Mati, Hindari!

#ANGPOIN Duh, jangan kayak gini ya!

unsplash.com/ahmad gunnaivi

Sebagai karyawan yang bekerja di perusahaan, tentu harus menaati peraturan yang telah ditetapkan. Kamu gak bisa bersikap semaunya karena memiliki tanggung jawab. Namanya juga bekerja, kamu harus punya etika agar kehidupan kantor bisa selaras dan kalian berhasil mencapai tujuan bersama-sama.

Ada beberapa sifat yang tidak boleh kamu lakukan. Butuh kesadaran diri sendiri supaya gak melakukannya. Nah, ini lima sifat yang bikin rekan kerjamu jengkel setengah mati karena merugikan dirimu dan orang lain. 

1. Tidak pernah datang tepat waktu

unsplash.com/Tim van der Kuip

Setiap perusahaan memiliki aturan jam kerja yang sudah ditetapkan. Sudah seharusnya kamu taat pada peraturan tersebut. Jangan datang terlambat karena bisa menurunkan performamu di mata rekan kerja dan atasan.

Kamu adalah bagian perusahaan, jadi patuhi peraturan tadi tanpa kecuali. Datanglah tepat waktu supaya gak diomongin teman-teman kantor. 

2. Terlalu santai dan mengulur waktu

unsplash.com/Helena Lopes

Saat bekerja, kamu harus profesional. Jangan terlalu santai atau mengulur waktu untuk menyelesaikan pekerjaan. Ada saatnya istirahat, ada saatnya harus bekerja. Lakukan dengan serius  dan jangan menyepelekannya.

Nantinya, sikapmu yang kelewat santai bisa diasumsikan sebagai pemalas yang malah merusak nama baik kamu sendiri.

Baca Juga: 5 Alasan Logis Banyak Karyawan Resign Setelah Lebaran, Kamu Termasuk?

3. Suka cari muka dengan atasan

unsplash.com/Brooke Cagle

Hm, tipe karyawan kayak gini paling gak disukai nih. Bukan tanpa alasan, biasanya karyawan yang suka cari muka sangat egois dan cuma mementingkan diri sendiri.

Sah-sah aja sih kalau mau terlihat baik di depan atasan, tapi gunakan cara yang pantas. Cari muka pakai cara yang ngawur  malah bikin rekan kerja jadi kesal.

4. Tidak mengakui kesalahan malah melimpahkannya pada orang lain

unsplash.com/Austin Distel

Selain cari muka, tipe yang suka melempar kesalahan pada orang lain juga bikin kesal. Padahal bikin salah itu biasa kok. Ketika kamu melakukannya, akui saja lalu berusahalah memperbaikinya.

Jangan lemparkan kesalahanmu pada orang lain dan menjadikannya kambing hitam. Dia yang tidak tahu apa-apa malah harus menanggung kesalahan yang sama sekali gak dilakukan. 

5. Tidak menyelesaikan pekerjaan dengan tepat dan cepat

unsplash.com/Patrick Amoy

Sudah seharusnya kita menyelesaikan pekerjaan dengan tepat waktu. Menundanya malah bikin kerjaan semakin menumpuk. Apalagi jika pekerjaanmu berhubungan dengan divisi lain, tugas mereka jadi terhambat karena kamu tidak menyelesaikan pekerjaan dengan tepat. Jangan sampai orang lain jadi rugi karena kamu lalai.

Baca Juga: 9 Tips Jadi Karyawan Baru yang Oke di Bulan Pertama

Verified Writer

Cappucinotea *

Tohoshinki Enthusiast, Instagram: astri_meita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya