TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Kegiatan Semi-Produktif Ini Bisa Kamu Lakukan Saat Menunda Pekerjaanmu

Setidaknya penundaanmu sekarang berfaedah

sleep.org

Menunda itu memang tindakan yang salah. Namun ada kalanya kamu perlu menunda sesuatu karena sebab tertentu, misalnya terlalu kelelahan untuk melanjutkannya.

inc.com

Hanya karena mau gak mau ditunda dulu, bukan berarti kamu gak berbuat apa-apa, apalagi kalau kamu sekedar capek dan gak ngantuk, jadi gak bisa dibuat tidur. Inilah 10 kegiatan semi-produktif yang bisa kamu lakukan saat menunda pekerjaanmu!

1. Mainkan permainan-permainan online yang mengasah otakmu.

oxgamestudio.wordpress.com

Gak sekedar bermain game, kamu bisa sekalian menambah pengetahuan dan mengasah otak dengan enteng di website seperti Quizlet, Lumosity, Sporcle, Games fot the Brain atau Math Run.

2. Tonton berbagai tayangan yang mendidik dengan bahasan ringan.

gameacademy.com

Banyak situs yang menyediakan bahasan mendidik ringan, bahkan sekedar memberikanmu pandangan baru pada hal yang terjadi di sekeliling kita setiap hari. Kamu bisa mengunjungi TED.com, Academic Earth atau Teacher Tube.

3. Hapus berbagai file yang sudah gak kamu perlukan di gadgetmu.

popsugar.com

Baik itu di ponsel ataupun di laptop, hapus semua foto, lagu, dokumen, film, gambar dan berbagai file lain yang sudah gak kamu perlukan. Itu akan menghemat waktumu jika suatu saat kamu membutuhkan ruang untuk menyimpan file baru. Selain itu akan membuat performa gadgetmu lebih cepat.

4. Buat tambahan rencana-rencana dan to-do-listsmu.

affirmagency.com

Daripada merenung, melamun dan pikiranmu hilang begitu saja, tuliskan semua dengan jelas menjadi sebuah daftar rencana atau to-do-list. Kamu akan menyadari seberapa jauh kamu telah berjuang dan apa saja yang perlu kamu lakukan ke depannya.

Baca juga: 12 Hal Ini Gak Akan Dilakukan oleh Orang yang Mentalnya Kuat

5. Update dan back-up dokumen-dokumen pentingmu di tempat penyimpanan online.

pcworld.com

Kamu bisa menggunakan Dropbox, Google Drive, SkyDrive atau iCloud. Pastikan kamu memiliki back-up dokumen-dokumen pentingmu di sana, seperti hasil scan ijazah, transkrip dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa mengupdate CV atau resume-mu.

6. Periksa e-mailmu dan lakukan apa yang bisa kamu lakukan di sana.

tested.com

Buka semua e-mail yang kamu rasa penting, hapus semua yang kamu rasa sudah gak penting dan hanya memenuhi. Kalau sempat, kamu bahkan bisa mengirim e-mail ke teman atau anggota keluarga yang sudah lama gak kamu jumpai.

7. Cobalah untuk belajar bahasa-bahasa baru.

mheducation.com

Belajar bahasa baru itu menyenangkan jika gak dipaksa. Kamu bisa mengunjungi beberapa situs untuk belajar gratis berbagai bahasa dengan cara yang meyenangkan, seperti: BBC Languages, Livemocha atau Duolingo.

8. Bacalah satu atau dua buku.

entrepreneur.com

Sebisa mungkin buku fisik ya, bukan e-book. Karena selain lebih sehat (untuk mata), membalik halaman-halaman buku juga bisa menjadi terapi relaksasi untukmu, menurut penelitian ilmiah.

9. Menulislah, entah itu lewat gadgetmu, atau secara manual di buku.

theodysseyonline.com

Tapi jangan update sesuatu di media sosial ya, ingat bahwa kondisimu sedang lelah, sehingga kamu bisa menulis sesuatu yang gak kamu banget. Tuangkan saja perasaanmu di media yang bisa kamu akses sendiri, saat kamu sudah gak capek, itu bisa kamu pertimbangkan untuk dipublish atau gak.

Baca juga: 6 Langkah Terpenting untuk Memiliki Kepribadian yang Lebih Baik

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya