TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Yuk, Terapkan 5 Cara Ini Agar Betah Berada di Tempat Kerja yang Baru!

Be confident aja!

Unsplash,com/ThisisEngineering RAEng

Dalam beradaptasi di tempat kerja yang baru, memang bukanlah hal yang mudah untuk dilalui. Kamu akan diperhadapkan oleh berbagai rekan kerja dengan karakter yang berbeda-beda. Perasaan minder, malu dan gak pede seharusnya gak boleh kamu munculkan saat melakukan proses adaptasi di tempat kerja baru. Pasalnya, hal tersebut bisa membuat kamu semakin sulit untuk beradaptasi.

Yuk, coba intip ulasan berikut ini, mengenai 5 cara agar kamu betah berada di tempat kerja baru. Untuk informasi lebih lanjut, yuk simak ulasannya berikut ini!

1. Cari teman kerja yang bisa dipercaya 

Unsplash.com/Jud Mackrill

Cara terampuh yang bisa membuat kamu cepat betah di lingkungan baru adalah keberadaan sosok teman. Semakin cepat kamu mendapatkan teman, maka semakin mudah pula dirimu untuk bertahan dan nyaman di tempat tersebut.

Tapi, mencari sosok teman di kantor yang sama sekali asing bagi kamu memang bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, janganlah terlalu terburu-buru mempercayai kenalanmu. 

Pada masa awal di kantor, mulailah berteman dengan siapa saja yang membalas keramahanmu. Sembari itu, kamu bisa mengamati sifat tiap rekan kerja kami tersebut, dan putuskanlah dengan siapa kamu ingin menjalin hubungan yang lebih erat lagi.

2. Bersikap ramah 

Unsplash.com/Austin Distel

Percayalah, bahwa tidak ada satu pun orang di dunia ini yang menyukai pribadi sombong. Walaupun kamu diterima dalam jabatan tinggi sekalipun, jangan sekali-kali memperlihatkan arogansimu. Ingatlah, jangan mencari musuh selagi kamu bisa mendapatkan kawan.

Namun seharusnya, dirimu harus bisa menunjukkan sikap yang ramah sebagai cara agar betah di tempat kerja baru. Mulailah menyapa atau tersenyum saat berpapasan dengan teman dari kantor baru. 

Alhasil, keramahanmu tersebut nantinya pasti berbalas positif. Mereka juga pasti akan menjadi ramah, sehingga membuat suasana kantor lebih menyenangkan bagi karyawan baru seperti kamu.

Baca Juga: Stop Kerja Terlalu Keras! Ini 5 Manfaat Hebat Kerja sesuai Porsi 

3. Tetap percaya diri 

Unsplash.com/Emma Dau

Perlu kamu sadari, bahwa bully atau perundungan bisa terjadi di tempat kerja, lho! Oleh karena itu, kamu pun harus mengantisipasi hal ini. Apalagi, bullying di tempat kerja seringkali menarget kepada karyawan yang masih baru. Pada umumnya, para pelakunya adalah senior yang merasa posisinya terancam atau mereka yang memang arogan.

Namun, kamu gak perlu khawatir. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mencegah terjadinya bully adalah dengan menunjukkan sifat percaya diri. Pasalnya, para pelaku seringkali mencari korban yang lemah dan tak bisa membalas mereka. Saat mereka melihat kamu yang tampak percaya diri dan berani, maka mereka pun akan ragu untuk melakukan perundungan kepada dirimu.

4. Tunjukkan performa baik dengan elegan 

Unsplash.com/CoWomen

Menunjukkan performa baik yang kamu miliki, adalah hal yang penting untuk kamu lakukan sebagai karyawan baru. Namun ingat, jangan terlalu tergesa-gesa dan terlihat seperti menyombongkan diri.

Dengan menunjukkan performa yang baik, maka akan membuat rekan kerjamu menghormati dirimu meski kamu masih baru. Atasanmu pun akan merasa senang, sehingga bukan tak mungkin jika ia akan memberikan bonus hingga promosi.

Namun satu hal yang perlu kamu ingat, tunjukkan performamu dengan cara elegan. Jangan pernah menjatuhkan rekan kerja yang lain, karena ingin terlihat lebih baik. Sebaliknya, perlihatkan saja bahwa hasil kerja kamu adalah hasil kerja kerasmu sendiri.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Kerja Sama dengan Rekan Kerja Perfeksionis

Verified Writer

Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya