TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Diterima Kerja Kantoran meski Masih Aktif Kuliah

Masih ada perusahaan yang membuka kesempatan #IDNTimesLife

adegan dalam drama True Beauty (dok. tvN/True Beauty)

Sebagian mahasiswa mungkin merasa cukup menghabiskan waktunya dengan kuliah dan berorganisasi di kampus. Namun, sebagian lainnya mungkin dituntut harus bekerja sambil kuliah karena suatu alasan.

Namun, apakah sulit bekerja kantoran bagi mahasiswa yang masih aktif kuliah? Albert Mahendra (HR officer Jakmall.com) dan Karoline A Sinaga, M.Psi, Psi. (HR practitioner dan psychologist) hadir untuk memberimu tips diterima kerja kantoran meski masih aktif kuliah.

1. Pastikan jam kerja dan jam kuliahmu tidak saling mengganggu

adegan dalam drama True Beauty (dok. Viu/True Beauty)

Menurut Albert, ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar kamu bisa diterima bekerja sambil tetap berkuliah, salah satunya soal jam kerja dan jam kuliah.

"Pastikan bahwa jam kuliahmu tidak akan mengganggu jam kerja kamu. Untuk sekarang ini, banyak sekali opsinya, seperti kuliah kelas malam atau kelas weekend. Kelas karyawan kalau gak salah namanya," sebut sosok asli Yogyakarta tersebut.

Baca Juga: 5 Tips Usir Galau di Tempat Kerja, Tetap Produktif walau Patah Hati!

2. Kegiatan selain kuliah pun harus dipertimbangkan

adegan dalam drama True Beauty (dok. tvN/True Beauty)

Bukan hanya kegiatan organisasi atau kepanitiaan di kampus, kegiatan akademis selain kuliah juga harus kamu pikirkan. Sebabnya, jika tidak bisa berjalan seiring dengan jadwal bekerja, kamu akan kelimpungan menyelesaikan salah satu atau keduanya.

"Pastikan juga untuk bisa mengatur waktu apabila nanti ada jam untuk kerja kelompok, bimbingan skripsi, berbagai hal lainnya, juga tidak mengganggu," tutur Albert.

3. Pastikan lokasi kampus dan kantor tidak membuatmu kerepotan

adegan dalam Doom At Your Service (dok. tvN/Doom at Your Service)

Jarak antara kampus dengan tempat tinggal dan lokasi kerja harus bisa kamu perhitungkan, terlebih jika kamu bekerja di kota besar yang rawan macet.

"Kamu harus bisa meyakinkan recruiter dengan segala sarana dan prasarana yang ada, misalnya dengan kampus yang lokasinya jauh, kos atau rumah yang jauh, dan lain-lain," sebutnya lagi.

Albert beralasan jika ada risiko sedikit yang memengaruhi performa kerja, hal ini akan jadi nilai minus untuk diterima bekerja kantoran. Tentu kamu tidak mau, bukan?

4. Cobalah ambil kesempatan internship

adegan dalam Doom at Your Service (dok. tvN/Doom at Your Service)

Secara spesifik, Karoline menyarankanmu agar mengambil kesempatan internship atau magang. Apalagi, kini sudah banyak sekali perusahaan-perusahaan yang membutuhkan tenaga magang dari kalangan mahasiswa.

"Coba dilihat lagi di LinkedIn atau beberapa portal kerja. Portal pencarian kerjaan lainnya yang lagi menerima internship itu mana," jelasnya.

Bukan tanpa alasan, posisi magang dinilai lebih bersahabat dengan jadwal mahasiswa. "Jangan sampai kalian nanti mengganggu kuliah. Bagaimanapun, sudah semester 5, tinggal 3 semester lagi itu kalian lulus, kan, sayang kalau misalnya terganggu kelulusannya karena pekerjaan," papar dia.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kerja Cerdas Lebih Asyik daripada Kerja Keras

Verified Writer

Febriyanti Revitasari

I believe the grass is no more greener on the other side

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya